Rak Buku Unik Baca Pun Makin Asik

Jumat, 10 Oktober 2014 | 08:45
Maulina Kadiranti

Rak Buku Unik Baca Pun Makin Asik

iDEAonline.co.id - Membaca merupakan kegiatan yang sering dilakukan. Dengan membaca Anda bisa mendapatkan pengetahuan dan wawasan yang baru. Namun pernahkah Anda bingung menata buku Anda? Hal ini mungkin sering dialami oleh sebagian dari kita yang memiliki hobi membaca. Untuk menata buku sebetulnya tidak sulit, Anda hanya cukup mendesain rak buku agar terlihat menarik.

Mendesain rak buku menjadi hal yang harus diperhatikan, dengan desain yang tepat membantu Anda nyaman untuk membaca koleksi buku Anda. Tampilan rak buku juga secara tidak langsung akan mempengaruhi pemandangan ruang membaca Anda. Dalam pembuatan rak buku pun tidaklah sulit, Anda cukup menggunakan kayu yang tebal dan mendesainnya dengan tepat.

Dalam hal menata buku pun sangatlah mudah. Anda hanya menatanya berdasarkan warna. Rak buku akan terkesan dramatis dengan tampilan layaknya pelangi. Gradasi warna dari buku dengan tatanan buku yang rapi akan menciptakan tampilan ruangan yang menarik. Selain itu, Anda juga dapat menata buku berdasarkan jenis, tema dan ukuran buku. Contohnya, Anda bisa menata buku fiksi dan non fiksi di rak lemari yang berbeda.

Dan yang paling penitng Anda harus menyesuasikan gaya rumah Anda yang Anda miliki. Misalnya bergaya kontemporer, modern maupun minimalis, maka tampilan pada desain rak buku sebaiknya mencerminkan gaya tersebut. Usahakan penataannya rapi namun tetap simple. Berikut informasi menarik dari desain rak buku. Yuk simak informasinya!

Sumber : iDEA doc

Editor : Maulina Kadiranti