Furnitur Berbentuk Pohon dari Para Desainer Dunia

Sabtu, 09 April 2016 | 07:21
idea

Furnitur Berbentuk Pohon dari Para Desainer Dunia

iDEAonline.co.id - Perubahan cuaca yang cukup drastis di berbagai belahan dunia, membuat para desainer dan arsitek di dunia seolah berlomba-lomba untuk menciptakan karya yang ramah lingkungan.

Banyaknya para arsitek dan desainer yang membawa nuansa dan unsur alam ke dalam rumah, maka tak mengherankan bahwa para desainer furnitur terinspirasi untuk menciptakan juga desain yang membawa elemen-elemen alam luar, terutama pohon.

Sebuah funitur memegang peranan sangat penting dalam membentuk kesan atau image sebuah ruangan. Penempatan furnitur yang tepat dapat menambah nilai lebih dari suatu interior, baik dari segi fungsi maupun seni.

Untuk itu, alangkah baiknya jika rencana dalam memilih desain furnitur dimulai dari awal. Perhatikan tema interior yang akan diusung karena furnitur harus menunjang dan menyesuaikan dengan akses pada ruangan tersebut.

Jika ingin mengikuti tren ramah lingkungan, mungkin empat desain dari unsur pohon ini dapat menjadi pilihan.

iDEA menampilkan empat hasil karya desain furnitur dari yang bentuk abstrak sampai yang harfiah, dari para desainer di belahan dunia. Cek fotonya yuk!

Sumber: interiordesignsmagazine.com

Sumber foto: interiordesignsmagazine.com

Editor : Sabrina Alisa