iDEAonline.co.id- Tidak perlu jauh-jauh pergi ke Desa Smurf di Spanyol atau ke Kampung Islam yang colorfuldi Afrika Selatan, karena Indonesia juga punya. Cukup bertandang ke Kampung Wisata Jodipan di Kota Malang, Jawa Timur atau yang dikenal sebagai Kampung Warna-Warni. Ya, siapa sangka yang dulunya pemukiman kumuh ini dapat berubah wajah menjadi lokasi yang banyak diincar wisatawan baik wisatawan dalam negeri maupun luar negeri.
Ini berawal dari gagasan ide mahasiswa Universitas Muhammdiyah Malang untuk di cat warna-warni sebagai tugas praktikum yang terinspirasi dari kampung yang ada di kota Rio De Janeiro, Brazil. Sehingga kini cap kumuh hilang berganti cantik. Di sini pun wisatawan bisa mengambil foto suasana kampung atau sekedar selfiedi kampung warna-warni.
Terdapat 91 rumah yang dicat dengan 15 warna berbeda dan menghabiskan 2 ton lebih cat. Bantuan mengecat pun datang dari berbagai pihak bahkan dari TNI dan POLRI. Hanya dengan Rp2000 untuk kebersihan kampung, kalian bisa narsis sepuasnya. Sebelum berkunjung, yuk lihat dulu spot cantik untuk selfie di Kampung Warna-Warni di Malang, Jawa Timur!
Sumber: dari berbagai sumber
Foto: kompas.com