Desain Interior Minimalis Yang Terlihat Maskulin!

Rabu, 16 Agustus 2017 | 07:45
idea

Konsep yang perlu dipertimbangkan untuk apartemen kalian

iDEAonline -Kalian ingin memiliki desain interior yang lain dan berbeda untuk apartemen, coba lihat inspirasi yang satu ini yuk iDEA Lovers.

Tetap menggunakan gaya desain interior minimalis yang mengkombinasikan warna-warna segar bisa membuat tampilan apartemen kalian jadi berbeda juga lho iDEA Lovers.

Seperti yang bisa kalian lihat disini, desain interior apartemen ini dibuat dalam palet warna yang lembut dan juga segar.

Lantai dan juga dinding yang diaplikasikan dibuat dengan menggunakan material marmer yang tampilannya terlihat dingin.

Warna beige dari marmer tersebut mendominasi dan tampil serasi dengan sofa biru muda dan juga terdapat sentuhan lembut warna orange, emas, dan rose.

Terlihat sangat simple, karena memang apartemen ini ternyata dibuat untuk sang pemilik yang adalah seorang pria.

Terlihat maskulin yang ditegaskan dengan penggunaan sofa kulit berwarna cokelat dan panel ek warna kopi yang kontras dengan warna biru dan beige.

Warna ini juga mendominasi area kamar tidur utama tapi tetap diimbangi dengan karpet oriental berwarna orange.

Begitulah tampilan apartemen yang segar dan juga terlihat maskulin dalam balutan desain interior minimalis.

Desain yang fresh untuk konsep minimalis

Simple dan juga terlihat sangat moderen

Kamar tidur yang terlihat sangat nyaman

Yang penting homey ya

Spot yang sangat menarik dengan konsep ini

Gimana iDEA Lovers, tertarik kah untuk merubah desain interior apartemen kalian jadi seperti ini?

Editor : iDEA