Penulis Maulina Kadiranti
Nah, buat kamu yang sedang cari akal membangun rumah di atas lahan yang tidak terlalu luas, ide gila arsitektur Polandia ini mungkin bisa kamu pertimbangkan.
Dengan lebar sekitar lima kaki atau 1,5 meter, rumah buatannya ini disebut “The Keret House”.
Orang-orang yang melintas di depan rumah ini mungkin tidak menyadari ada sebuah rumah istimewa di sana.
Keret House yang terletak di pusat kota Warsawa ini biasanya disewa sebagai rumah sementara bagi para penulis yang sedang bepergian.
Setiap bagian dari rumah ini berada di atas dan dituju menggunakan sebuah tangga.
"Rumah ini sudah menjadi ikon Warsawa dan bisa kamu lihat di peta pariwisata," kata Szczesny.
Kedengarannya memang cukup gila karena orang akan jenuh di dalam rumah yang sempit ini.
Setidaknya, ide, desain dan konsep rumah ini bisa menginspirasi banyak orang.
Apalagi, rumah ini disediakan sebagai rumah singgah bagi para penulis perjalanan sementara mereka berpikir tentang petualangan selanjutnya.
Berita ini pernah dipublikasikanTribun Styledengan judul HanyaPunya Lebar 1 Meter, tapi Siapa Sangka Bagian Dalam Rumah Ini Sungguh Menakjubkan