3 Cara Ini Ampuh Membuat Ruang Kerja di Rumah Lebih Nyaman

Minggu, 20 Mei 2018 | 04:00
Stefani Arin

foto : Okamura

Penulis :Johanna Erly Widyartanti

IDEAOnline -Bekerja bisa dilakukan di mana saja, temasuk di rumah. Agar IDEA Lovers dapat fokus dan merasa nyaman selama bekerja, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam membuat ruang kerja di rumah.

Apa saja?

1. Ruang kerja yang dekat dengan alam

Foto : Okamura
Ambil bagian rumah yang memiliki view dan akses ke area luar. Kedekatan dengan alam membuat pikiran senantiasa segar.

Atur buku dalam rak yang mudah dijangkau. Hadirkan dekorasi lain untuk menciptakan suasana homey.

2. Pilih perangkat kerja yang nyaman digunakan

foto : designermag.org
Menjaga kebugaran tubuh agar tetap fit pun perlu dilakukan. Perangkat kerja sepertibangku dan kursiialah salah satu faktor penentunya.

Duduk terlalu lama dalam posisi di mana tubuh tak tersanggga dengan baik pada dudukan dan sandaran kursi, misalnya, selain menyebabkan cepat lelah, juga berisiko menimbulkan kelainan tulang di masa mendatang.

3. Layout dan desain ruangan

foto : ixaxaoffice.co.za
Bentuk yang kompak dan fleksibel memudahkan pengaturan tata letak sesuai kondisi rumah. Ergonomis dan dapat di-adjust tinggi-rendahnya sesuai kebutuhan penggunanya yang memudahkan pemakaian.

Bentuk yang indah dan warna yang mendukung sehingga dapat mempercantik penampilan rumah.

Tag

Editor : iDEA