Laporan wartawan IDEAonline, Rebiyyah Salasah
IDEAonline - Penggunaan material kayu di dalam rumah dinilai memiliki banyak keuntungan, terutama bagi kesehatan penghuninya.
Kayu telah digunakan sebagai bahan bangunan selama ribuan tahun karena karakter alaminya.
Sebagai materi yang berasal dari alam, kayu memiliki sifat tidak beracun dan tidak menyalurkan uap kimia ke dalam rumah.
Karakteristik alami lainnya yang dimiliki kayu adalah akan terlihat semakin kuat seiring dengan pertambahan usianya dan dapat menawarkan desain yang abadi sehingga mampu menghadirkan suasana alam ke dalam rumah.
Baca Juga : Berlapis Batu Alam, Inilah Rumah Bripda Puput yang Akan Dinikahi Ahok
Kayu juga dapat diolah dan digunakan kembali untuk keperluan lain guna menjamin keterbaruan dan daur ulang.
Kayu memiliki beragam keunggulan sehingga menjadikannya material yang cukup populer digunakan untuk hunian.
Jika dulu kayu digunakan sebagai penutup lantai dan pintu, kini kayu berkembang dan dapat diaplikasikan ke dalam berbagai elemen rumah.
Marvel Huang dari Rumah Kayu yang ditemui IDEAonline di pameran Homedec 2018 di ICE BSD, Serpong, Tangerang mengatakan bahwa kayu kini dapat diaplikasikan untuk tangga, plafon, pelapis dinding, juga meja makan serta meja kerja.
Baca Juga : Enggak Biasa, Ini Inspirasi Warna Toska yang Bisa Buat Kamu Nyaman
Dibandingkan dengan material lain, material kayu memiliki keunggulan dalam ketika beinteraksi dengan panas.
Ketika berinteraksi dengan panas, kayu akan semakin kering, kuat serta tidak mengalami pemuan.
Dengan begitu, penggunaan material kayu untuk hunian membuat rumah terkesan hangat.
“Dengan kayu, rumah terasa lebih homey dan tentunya memberi kesan berpadu dengan alam”, ungkap Marvel Huang.
Baca Juga : Bisa Intip Jojo dari Luar, Begini Tampilan Kamar Mandi Jonatan Christie
Kesan dekat dengan alam ini yang membuat sebagian orang kembali melirik kayu untuk dijadikan material bangunan.
Selain itu, masalah-masalah yang timbul karena penggunaan material kayu seperti habis dimakan rayap atau licin jika terkena air kini sudah bisa diatasi.
Semakin hari material kayu semakin mampu mengatasi masalah-masalah yang menimbulkan kekhawatiran dalam penggunaannya.
“Kini kayu-kayu dirancang untuk anti rayap. Kalau dulu kan banyak kendala, sekarang bisa teratasi semua,” ujar Marvel. (*)
Baca Juga : Akan Menikahi Wanita 21 Tahun, Ini Tampilan Rumah Ahok di Belitung