IDEAonline- Siapa yang tak kenal Najwa Shihab? Putri dari cendekiawan Muslim, Quirash Shihab, ini merupakan jurnalis senior Indonesia.
Kemampuan Najwa Shihab dalam bidang jurnalistik sudah tak diragukan lagi.
Nama Najwa Shihab mulai bersinar ketika ia melakukan liputan khusus mewakili salah satu stasiun televisi swasta pada momen gempa dan tsunami di Aceh 2004 lalu.
Kini, Najwa Shihab sibuk memandu talkshow 'Mata Najwa'.
Meski sudah belasan tahun terjun di dunia jurnalistik, ternyata Najwa Shihab masih tetap merasa deg-degan sesaat sebelum tampil di depan kamera.
Selain itu, ketika menjadi bintang tamu di Hitam Putih, Najwa juga pernah mengakui, setelah dipaksa untuk menjawab oleh Deddy Corbuzier, bahwa ia pernah diancam atau diintimidasi.
Namun menurutnya ancaman yang ia dapatkan tak seberapa bila dibandingkan dengan wartawan di daerah.
Baca Juga : OC Kaligis Tak Berada di Lapas Sukamiskin, Ini Isi Kamar Sel Miliknya
Selain aktif memandu talkshow 'Mata Najwa', Najwa Shihab juga mulai terjun ke dunia digital dengan membangun Narasi TV.
Pada 25 Juni 2018, Najwa Shihab mendatangkan Raditya Dika di rumahnya untuk berbincang mengenai politik yang diunggah di chanel Youtube milik Najwa.
Najwa mengajak Raditya Dika berbicara politik sambil memakan ayam geprek di rumahnya. Bagaimana tampilan rumah Najwa Shihab? Yuk simak ulasannya berikut!
Sebelum berbicara soal politik, Najwa Shihab terlebih dahulu mengajak Raditya Dika makan ayam geprek.
Najwa dan Radit sama-sama memakan ayam geprek di ruang makan rumah Najwa.
Pada ruangan tersebut, dominasi kayu sangat kental.
Itu terlihat dari penggunaan meja kayu dan rak kayu yang berguna sebagai partisi.
Sedangkan untuk lampu makan, ruangan tersebut menggunakan lampu bergaya industrial.
Namun, ruangan tersebut memiliki gaya tropis dengan sentuhan kayu pada beberapa bagian ruangan.
Penggunaan material kayu ternyata tak hanya mendominasi meja dan rak kayu.
Tangga modern di rumah Najwa pun dibalut dengan sentuhan kayu.
Di bawah tangga terdapat rak-rak juga meja kayu untuk memajang potret-potrek keluarga Najwa.
Baca Juga : Venna Melinda Bingung Ditanya Sosok Ayah oleh Putri Angkatnya, Seperti Ini Rumah Dinas DPR Miliknya
Rumah Najwa ini memiliki pencahayaan yang baik karena bukaan yang besar, sehingga sirkulasi udara cukup baik. (*)