Tajir Melintir, Intip 4 Inspirasi Dapur Mewah Artis yang Sampai Habiskan Ratusan Juta!

Kamis, 20 September 2018 | 12:50
kolase ideaonline

Mengintip 5 Inspirasi Dapur Mewah Milik Artis, Ada yang Habiskan Ratusan Juta!

IDEAonline -Kehidupan para selebriti yang selalu bergelimang kemewahan tentunya tak akan membuat IDEA loversheran kalau rumah merekapun diisi dengan berbagai hal yang serba mewah pula.

Baca Juga : Berkonsep Klasik Vintage ini Dia Tampilan Mewahnya Rumah Ririn Ekawati

Tak terkecuali dengan dapur mereka, IDEA lovers tentu penasaran bukan bagaimana penampakan dapur artis Indonesia yang mewah dan eye catching. Ini dia!

1. Ririn Ekawati

Tak kalah dengan sudut lain di rumah megahnya, area dapur milik Ririn pun memiliki tampilan aduhai yang dapat ditiru dekorasinya.

Tampilan klasik dan modern ciptakan kesan mewah pada dapur satu ini. Cantik bukan?

Baca Juga : Anti Kecelakan, Inilah 5 Material Lantai yang Aman untuk Dapur

2. Dewi persik

Meskipun sering makan di luar, namun bukan berarti Depe tak bisa masak, lho.

Beberapa kali Ia tertangkap kamera sedang memasak makanan yang bikin perut cepat lapar. Didominasi warna hitam, dapur Depe terkesan elegan.

Apalagi ada tambahan desain corak batik di dindingnya.

instagram

dapur dewi persik

3. Jessica Iskandar

Dapur milik Jessica juga ikonik. Dapur bergaya simpel namun mewah ini diberi sentuhan natural dan modern.

Top table bermaterialkan kayu membuat tampilan terasa alami.

Gaya modern terlihat dari fungsi kerjanya yang beragam. Ada wastafel, kompor sekaligus microwave dalam satu kitchen set.

Jessica menceritakan bahwa meja island yang berada di rumahnya, merupakan hadiah dari Ruben Onsu.

4. Nagita Slavina

Dapur milik Nagita baru saja direnovasi dan menghabiskan biaya hingga ratusan juta!

Hasilnyapun sangat cantik. Dan tidak biasa.

Baca Juga : Makin Aesthetic, Intip Ide Dekorasi Unik Hunian Dengan Sepeda

Sebelumnya, Iamerasa kurang nyaman dengan dapurnya.

Alasan ruang yang terbatas membuat Nagita jarang masak.

Didominasi warna putih dari kabinetnya, ibu dari Rafathar ini juga memilih keramik motif tegel sebagaibacksplash.

Itu dia IDEA lovers! Gimana menurut kalian?(*)

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya