IDEAonline -IDEA lovers pasti masih ingat dengan kasus korupsi yang menjerat politisi cantik Angelina Sondakh.
Angie, sapaan akrabnya, ditangkap karena kasus korupsi proyek pembangunan lanjutan Pusat Pendidikan, Pelatihan, dan Sekolah Olahraga Nasional (P3SON) di Hambalang.
Karena kasus tersebut, Angie pun telah mendekam di penjara sejak 2012 hingga kini.
Angie sendiri divonis 10 tahun penjara ditambah denda Rp 500 juta subsider 6 bulan kurungan.
Nah, di balik kasus politik Angie tersebut, publik juga menyoroti nasib anak sematawayangnya, Keanu Jabar Massaid.
Pasalnya, Angie merupakan orang tua tunggal bagi Keanu.
Seperti diketahui, Adjie Massaid, sang suami, meninggal dunia secara mendadak saat putranya, Keanu, masih berusia 2 tahun.
Di usia 3 tahun, jeruji besi kemudian memisahkan Keanu dari sang Ibu.
Perihal hak asuh Keanu pada waktu itu pun jadi bahan perbincangan dimana-mana.
Ada yang menyebutkan, Keanu diurus oleh kekasih Angie, Brotoseno.
Namun, kini diketahui dan dipastikan kalau Keanu berada di bawah pengasuhan Lucky Sondakh, ayah Angie.
Lucky sendiri merupakan seorang professor yang cukup terkenal namanya.
Pria berdarah Manado ini diketahui sering bolak balik Jakarta dan Manado.
Mau tau seperti apa huniannya? Ini dia IDEA lovers.
Baca Juga : Keren! Para Tamu Dapat Merasakan 4 Musim Eropa di Penginapan Ini. Ada di Indonesia lho!
Tampak hunian yang homey dengan paduan warna netral di dalamnya.
IDEA lovers akan menemukan beberapa foto Angelina Sondakh saat remaja yang tersebar di segala sudut rumah, termasuk di dapur bersihnya.
Tampak kitchen setwarna abu-abu dan juga sofa motif sulur di sudut satu ini.
Masuk ke sudut lainnya menjadi fokus warga net yaitusalah satu lukisan yang menjadibackgroundfoto.
Baca Juga : Elly Sugigi Lakukan Falling Star Challenge di Dapur, Intip Posenya yang Bikin Ngakak Sedunia!
Kesan haru, sedih dan juga rindu campur aduk ketika warga net melihat lukisan tersebut.
Ketika mengingat Anggie divonis 10 tahun penjara, itu bukanlah hal yang mudah.
Tetapi, Keanu selalu dikuatkan dengan adanyagambartersebut.
Tampak pula piano yang berada di bawah lukisan.
Gmana menurut IDEA lovers?
(*)