Pakai Warna Terang, Intip Inspirasi Desain Kamar Mandi di Lahan Terbatas

Rabu, 10 Oktober 2018 | 12:45
Ricky Martin/IDEA

Inspirasi desain kamar mandi di lahan terbatas

Laporan wartawan IDEAonline, Rebi

IDEAonline - Desain kamar mandi dapat tetap tampil cantik dan berfungsi sempurna meski memiliki ukuran kecil dan berbentuk tidak ideal.

Desain kamar mandi pun bisa diatur di semua area rumah seperti area bawah tangga, misalnya.

Dengan ukuran rumah yang terbatas, desain kamar mandi harus tampil maksimal.

Inspirasi desain kamar mandi ini contohnya.

Rumah ini lahannya terbatas tetapi pemiliknya sanggup mengolah dan menghadirkan inspirasi desain kamar mandi yang memanfaatkan lahan secara optimal.

Baca Juga : 3 Inspirasi Desain Dapur dengan Menggunakan Colour Blocking, Keren!

Bagi IDEAlovers yang mencari inpirasi desain kamar mandi di lahan terbatas, bisa mencontek inspirasi desain kamar mandi di rumah milik pasangan Agustian Diko dan Devi Dwidayanti yang berada di daerah Jati Warna, Bekasi.

Dengan luas tanah 144 meter persegi, pasangan ini mencoba memanfaatkan lahan sebaik mungkin dengan merenovasi rumah secara vertikal.

Awalnya, rumah ini memiliki luas bangunan 68 meter dan direnovasi menjadi 200 meter persegi

Bangunan ini terdiri dari 3 lantai.

Di lantai kedua, terdapat dua kamar mandi yang kehadirannya benar-benar memanfaatkan secara optimal lahan yang terbatas.

Baca Juga : Mulai Rp 50 ribuan, Bikin Kamar Mandi Cantik lewat Subway Tile

Bagaimana inspirasi desain kamar mandi di lahan terbatas milik pasangan yang dikaruniai 3 orang anak ini? Yuk simak ulasannya berikut!

Kamar mandi pertama di lantai dua berada di antara dua kamar tidur.

Kamar kamar mandi ini diapit antara kamar anak dan kamar tidur utama.

Menyadari lahannya terbatas tetapi kebutuhan kamar mandi tetap harus dipenuhi, Devi mengantisipasinya dengan membuat kamar mandi dengan dua pintu.

Dengan dua pintu, kamar mandi tersebut bisa diakses dari dua kamar sekaligus.

IDEA

inspirasi desain kamar mandi di lahan terbatas

Baca Juga : Contek Inspirasi Desain Kamar Mandi Vintage dan Modern Ala @lilystia!

Kamar mandi ini terdiri dari tiga bagian yaitu toilet, area basah, dan wastafel.

"Dengan tiga bagian di kamar mandi ini, beberapa kegiatan bisa dilakukan secara bersamaan", ujar Devi yang ditemui IDEA di rumahnya.

Pada area basah, Devi memilih menggunakan batu alam sebagai bahan lantai.

"Tujuannya agar tidak licin ketika digunakan", kata Devi yang berprofesi sebagai dokter gigi.

Baca Juga : Inspirasi Desain Teras Rumah, Hanya Dengan Pot Dari Pipa Bekas

IDEA

Inspirasi desain kamar mandi di lahan terbatas

Selain dengan penggunaan dua pintu sekaligus, Devi mengantisipasi area kamar mandi yang terbatas ini dengan pemilihan warna dinding yang sesuai.

"Dinding juga saya pilih yang putih agarlebih terang dan tidak terlihat sempit untuk area kamar mandi yang tidak terlalu besar", ujar Devi.

Di kamar mandi kedua yang lokasinya masih di lantai 2, Devi menjelaskan bahwa areanya juga sangat terbatas.

IDEA

Inspirasi desain kamar mandi di lahan terbatas

Baca Juga : 6 Ide Renovasi Kamar Mandi Budget Minim, di Bawah Rp 750 Ribu!

Kamar mandi kedua letaknya berdekatan dengan kamar anak laki-laki, penggunaannya pun diperuntukkanbagi kedua anak laki-lakinya.

Sama seperti kamar mandi pertama, Devi juga menyiasati area kamar mandi yang terbatas dengan pemilihan warna dinding putih.

"Saya menyiasatinya juga dengan dinding yang terang, juga dengan kaca yang besar biar terlihat lebih lebar. Saya juga bikin rak di dalam tembok supaya tidak memakan tempat yang banyak", kata Devi menjelaskan.

Semoga inspirasi desain kamar mandi di lahan terbatas ini memberi panduan ketika IDEAlovers mendesain rumah. (*)

Baca Juga : Serba Kuning, Inspirasi Desain Ruang Tamu Milik @rumahkuningnyasachilla

Editor : Alfa

Baca Lainnya