Rumah Suzzanna Enggak Kalah Merinding dengan Filmnya, Ternyata Begini Isinya!

Sabtu, 13 Oktober 2018 | 17:45

Rumah Suzzanna Enggak Kalah Merinding dengan Filmnya, Ternyata Begini Isinya!

IDEAonline -Sepuluh tahun sudah mendiang Suzzanna pergi untuk selama-lamanya karena penyakit diabetes yang dideritanya.

Suzzanna menghembuskan napas terakhir saat berada di kediamannya di daerah Magelang, lebih tepatnya di Jalan Kebon Dalem 2 no 1 Magelang Utara, Kelurahan Potrobangsan pada tahun 2008 silam.

Setelah 10 tahun sepeninggalnya, Grid.ID pun berkesempatan untuk mengunjungi kediamannya tersebut yang kini ditempati oleh sang suami, Clift Sangra.

Ornamen batu alam dipasang di bagian depan rumah.

Batu alam tersebut didominasi warna cokelat.

Baca Juga : Dikira Miliki Rumah Mewah Seharga Rp 3 Miliar, Ternyata Nassar KDI Hanya Ngontrak?

Bagian ruang tamu, terdapat lemari-lemari yang dipenuhi foto dan beberapa piala.

Bagian ditas lemari terdapat satu bingkai foto terpajang.

Pantauan Grid.ID di lokasi, Sabtu (13/10/2018), kini tak ada lagi foto-foto mendiang Suzzanna di tembok ruang tamunya.

Tidak terlihat foto Suzzana di dinding rumah ini.

Baca Juga : Naik Helikopter Bareng Wanita Cantik, Hotman Paris Pamerkan Properti Miliknya yang Seharga Rp 350 Miliar

Kini, sepanjang tembok ruang tamu tersebut hanya diisi oleh momen-momen kebersamaan Clift dengan istri barunya, Nana Mahliana Hasan, yang dinikahinya setelah Suzzanna meninggal dunia.

Bahkan lemari pajangannya pun dipenuhi foto-foto Clift bersama Nana serta anak-anak mereka.

Meski demikian, terlihat beberapa potongan ayat Al-kitab memenuhi beberapa sudut ruangan rumah Suzzanna.

Lebih lanjut, kunjungan ini merupakan acara silaturahmi aktris Luna Maya yang tengah memerankan sosok Suzzanna dalam film terbarunya.

Artikel ini pernah tayang di Grid.id dengan judul Sepeninggalan Suzzanna, Tak Ada Satu Pun Foto Dirinya Terpajang di Kediamannya

Tag

Editor : Amel

Sumber Grid.ID