Musim Hujan Tiba! Ini Tips Cegah Taman Rumah Banjir Saat Musim Hujan

Senin, 15 Oktober 2018 | 15:00
debtorby-typepod

Musim Hujan

IDEAonline- Seiring memasuki musim hujan, banjir akan menjadi momok yang menakutkan bagi penghuni rumah.

Banjir berpotensi untuk merusak properti rumah, termasuk dengan taman.

Hujan deras yang turun seringkali membuat taman yang ada di rumah tergenang air dimana-mana.

Taman yang tergenang akhirnya berpengaruh terhadap tamanan yang ada pada taman.

Segeralah lakukan pencegahan.

Untuk menghindari taman dari banjir, ada pencegahan jangka pendek dan jangka panjang yang bisa dilakukan.

Inilah solusinya.

Baca Juga : Umumkan Pensiun Dari Dunia Musik, Beginilah Tampilan Rumah Michael Buble yang Bergaya Modern

wordpress

Halaman tergenang saat musim hujan

Solusi jangka pendek

Cara ini tidak terlalu berat dan bisa dibilang hanya perawatan saja.

Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut.

1. Kumpulkan dan singkirkan daun-daun dan puing-puing yang jatuh ke dalam saluran pembuangan untuk mencegah penyumbatan. Hal ini dilakukan agar air hujan mengalir dengan lancar.

2. Kamu juga bisa menambahkan mulsa (bahan jerami berupa dedaunan yang disebarkan di permukaan tanah)ke taman, untuk meningkatkan daya serap taman.

Baca Juga : Viral Video Raffi Ahmad Bersamanya di Bioskop, Isi Kamar Cut Meyriska Jadi Sorotan!

3.Untuk permukaan rumput yang sering kali tergenang banjir, tambahkan campuran tanah yang baik dengan sedikit pasir.

4. Manfaatkan leaf mould yaitu sejenis kompos yang dihasilkan dari dedaunan yang telah membusuk, dan merupakan kondisioner yangb aik untuk tanah karena menyerap air hujan.

5. Seringkali penyebab terjadinya banjir karena tanah dipadatkan.Dengan membuat aerasi, tak hanya membantu oksigen mencapai ke akar rumput, tetapi juga menyediakan jalan untuk air menuju ke dalam tanah.

Baca Juga : Nekat Bangun Rumah Saat Musim Hujan, Perhatikan 3 Hal Berikut!

wordpress

Halaman tergenang saat musim hujan

Solusi jangka panjang

Bila banjir di taman sering terjadi, kamu harus mempertimbangkan untuk melakukan pencegahan solusi jangka panjang berikut ini.

1. Minimalkan permukaan tanah dari material keras lainnya. Permukaan keras bisa menghilangkan kesempatan air masuk ke tanah.

2. Bila ingin membuat area duduk, cobalah menggunakan batu bata yang lebih kecil dan tipis untuk memaksimalkan drainase.

Baca Juga : Begini Tampilan Rumah Usain Bolt, Si Manusia Tercepat Di Dunia!

1.Permukaan taman yang tidak rata membuat air mengumpul di satu area yang berisiko banjir. Ratakan permukaan dengan menambahkan tanah di permukaan yang rendah.

2. Cara lain yaitu dengan menggali taman dan membenamkan pipa saluran air dengan ukuran cukup besar. Ini akan membantu mengambil air hujan di taman dan membuangnya ke luar. Cukup efisien namun membutuhkan biaya yang tak sedikit.

Nah itulah cara pencegahan banjir di taman rumah saat musim hujan.(*)

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya