Ide Renovasi Rumah, Memanfaatkan Ruang Lahan Hoek

Rabu, 17 Oktober 2018 | 18:25
Wijoyo Hendromartono

Tampak depan ide renovasi rumah di lahan hoek

IDEAonline - Ide renovasi rumah bisa beragam cara.

Salah satu ide renovasi rumah adalah mengelola ruang yang lahannya berada di hoek atau ujung jalan.

Sebagian acap kali menganggap lahan di hoek memilki lahan yang lebar.

Nyatanya, lahan di hoek harus ditata dengan tepat karena ada aturan sempadan bangunan.

Jika kamu bingung dengan ide renovasi rumah di lahan hoek, contek saja desain di bawah ini.

Akhmanelipemilik rumah yang tinggal di Karawang memiliki permasalahan saat akan melakukan renovasi rumah.

Sehubungan dengan kebutuhan ruang untuk keluarga, ia bermaksud melakukan renovasi.

Baca Juga : 4 Tips Ide Renovasi Carport Rumah Mungil, Pilih Material Hingga Desain

Ia ingin menambah ruang tanpa menambah lantai (bertingkat).

Ide renovasi rumah miliknya yaitu ingin memaksimalkan ruang di bawah loteng.

Adapun ruang yang diinginkan adalah ruang kerja, kamar tidur, dan kamar mandi.

Ruang tersebut sebaiknya terletak di atas kamar tidur 1, kamar tidur 2, dan kamar mandi.

Kondisi rumahnya, jarak lantai dengan plafon 3,5 m sementara jarak plafon dengan bubungan 2,5 m.

Ia pun mewujudkan ide renovasi rumah.

Baca Juga : Ide Renovasi Dinding Pakai Vinyl, Retak Pun Tertutupi Dengan Sempurna

Atas permasalahan ini, Wijoyo Hendromartono, arsitek rumah, memberikan saran.

Kalau melihat bentuknya, sepertinya tanahnya merupakan tanah sudut dan dianggapbahwa batas tanah yang miring tetap tidak diletakkan dinding bangunan.

Alternatif pengembangannya adalah mengoptimalkan lahan sudutnya.

Membuat ruang baru di bawah atap—yang disebut attic atau loteng tadi—tetap saja dianggap sebagai membuat bangunan bertingkat.

Dengan begitu, struktur bangunan (pondasi, kolom, dan struktur) tetap harus diperbaiki atau diganti menjadi memadai untuk dua lantai, karena struktur ini tetap akan mendukung lantai tambahan tadi.

Baca Juga : Ide Renovasi Rumah Tipe 49 Jadi Dua Lantai, Tanahnya 100 m2

Wijoyo Hendromartono
Wijoyo Hendromartono

Interior ide renovasi rumah di lahan hoek.

Jadi Wijoyo lebih memilih memanfaatkan kelebihan tanah sebagai alternatif pengembangannya, daripada membuat ruang attic tadi.

Dari denah asal, arsitek melihat sirkulasi udara yang ada kurang baik.

Yang paling terlihat adalah ruang tidur belakang yang tidak memiliki bukaan untuk ruang terbuka.

Ruangan ini tentunya akan terasa lembap, panas, dan pengap, karena tidak adanya pergantian udara.

Penggunaan alat pendingin udara pun tidak akan membantu banyak dalam memperbaiki sirkulasi udaranya, karena adanya ruang tertutup (ruang keluarga) di depannya.

Baca Juga : 4 Ide Renovasi Rumah, Budgetnya Minim Banget, di Bawah Rp 2 Juta

Untuk itu, dicoba memperbaiki sirkulasi udara ruang tidur dan ruang keluarga ini dengan memberikan ruang terbuka di belakang.

Nantinya udara akan dapat bergerak keluar dan masuk melalui ruang terbuka ini.

Pemilik dapat menjadikan ruang terbuka ini sebagai taman kering, apabila tidak ingin repot mengurus tanaman.

Ruang tambahan seperti yang diminta, ditambahkan di samping ruang tamu, menjadi ruang kerja.

Ruang ini sewaktu-waktu dapat berubah menjadi ruang tidur tamu.

Kemudian ruang tidur di belakang diletakkan bersebelahan dengan kamar mandi.

Baca Juga : 6 Ide Renovasi Halaman Rumah Untuk Buat Halaman Sempit Tampak Lebih Luas

Dapur dipindahkan ke tempat yang memiliki hubungan dengan udara luar dan sekaligus sebagai alternatif akses masuk rumah dari samping.

Ruang di bawah atap (yang disebut loteng) sebaiknya tetap digunakan sebagai ruang “penyimpanan” panas matahari, agar panasnya tertahan di ruang tersebut.

Apabila membuka plafon yang ada, panas matahari yang terserap oleh atap akan lebih cepat turun ke ruang di bawahnya.

Untuk mengurangi panas udara di rumah, seandainya memiliki biaya lebih, ada baiknya meninggikan atap rumah.

Kemudian perbanyak ventilasi agar udara dapat bergerak bebas masuk dan keluar rumah sehingga panas udara dapat dikurangi.

Usulan sederhana bentuk rumah dan atapnya diberikan sebagai ilustrasi.

Baca Juga : Fasad Rumah Terlihat Biasa? Inilah 5 Ide Renovasi Fasad yang Bisa Kamu Contek

Untuk penataan interior rumah yang memiliki luas terbatas, sebaikknya menggunakan bentuk dan desain furnitur yang sederhana (simpel) namun fungsional.

Bentuk yang besar dengan detail yang berlebihan akan membuat ruang yang tidak seberapa luas menjadi semakin sempit.

Warna juga dapat memberikan kesan luas atau sempit pada ruangan.

Untuk plafon, gunakan warna putih saja, agar tetap terasa ringan dan tinggi, sedangkan dinding dapat diberikan warna yang berdekatan dengan putih atau warna-warna pastel yang memiliki banyak pilihan. (*)

Baca Juga : Intip Inspirasi Desain Taman Indoor Ukuran 2.8m×3.2m Milik @ickajulya

Wijoyo Hendromartono
Wijoyo Hendromartono

Denah ide renovasi rumah di lahan hoek

Keterangan denah.

1. Carport

2. Teras

3.Ruang tamu/foyer

4. Ruang tidur 1

5. Ruang tidur 2

6. Kamar mandi 1

7. Ruang keluarga

8. Ruang kerja

9. Kamar mandi 2

10. Ruang tidur 3

11. Dapur

12. Ruang cuci

13. Ruang jemur

Editor : Alfa