Follow Us

Cara Praktis Makeover Hunian Sewa, Mudah Dibongkar Saat Harus Pindah

Johanna Erly Widyartanti - Rabu, 16 September 2020 | 11:00
Aneka makeover ruang dengan elemen praktis yang bisa dibongkar pasang.
dok. cdn.bestdesignideas.com

Aneka makeover ruang dengan elemen praktis yang bisa dibongkar pasang.

Gorden juga tak hanya berfungsi visual, untuk bukaan pada hunian, gorden berfungsi membantu kamu mengatasi sinar atau cahaya masuk ke dalam ruang.

Karenanya, pilih material yang tepat, warna yang sesuai, dan gaya yang mendukung suasana yang kamu inginkan.

Terkait dengan penerangan di dalam ruangan, pilihan warna gelap pada gorden akan lebih menyerap cahaya, sehingga cenderung ruang menjadi lebih gelap dibanding jika kamu memilih warna cerah yang memantulkan cahaya dan bikin cahaya merata ke seluruh ruang.

Saat harus pindah, tinggal kamu lepas dan bawa ke hunian barumu.

Baca Juga: Sama-sama Jadi Penutup Jendela, Ini Perbedaan Gorden dan Blind

Indoor mini garden di dalam ruang dengan pot dari botol bekas.
woohome

Indoor mini garden di dalam ruang dengan pot dari botol bekas.

5. Tanaman indoor.

Ini adalah sentuhan akhir yang membuat hunian sewamu terlihat lebih hidup dan terasa segar.

Pilih tanaman yang sesuai untuk ditanam di dalam ruangan, jangan pilih yang perawatannya ribet dan harus rutin.

Ingat, tak setiap waktu kamu bisa memerhatikan dan merawat tanaman ini.

Agar tampil lebih gaya, gunakan pot-pot cantik dengan pilihan bentuk dan warna yang menarik.

Kamu pun harus mempertimbangkan pilihan media tanam.

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya

Latest