- Sesuaikan ukuran panci dengan ukuran tungku kompor. Jika panci terlalu besar, lebih banyak energi yang dibutuhkan untuk memanaskannya. Jika panci terlalu kecil, banyak energi yang terbuang.
- Tutup panci rapat-rapat ketika memasak. Panas yang terjebak di dalam membuat energi kompor untuk mematangkan makanan jadi lebih kecil.
- Bila tidak ada instruksi khusus, cairkan makanan beku sebelum memasak agar menghemat energi dan waktu masak.
- Masak makanan dalam porsi besar sekaligus. Jika ingin disantap kemudian, makanan tinggal dipanaskan kembali.
- Bersihkan kompor dan oven secara berkala agar kinerjanya optimal.
(*)