Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Simbol Keberadaan Sebuah Dapur

Rasantika M. Seta - Minggu, 21 Juli 2013 | 03:01
Simbol Keberadaan Sebuah Dapur
Rasantika M. Seta

Simbol Keberadaan Sebuah Dapur

Bukan lagi zamannya sebuah dapur hanya berisi kompor dan bak cuci piring. Apalagi tampil "kumuh" dan mengambil tempat di belakang rumah. Terlebih buat Anda yang mulai percaya diri bahwa memasak itu ternyata tidak sulit.

Hadirkanlah dapur dengan tampilan keren! Kalau Anda bisa memfungsikannya sebagai ruang kumpul, akan lebih baik. Dilengkapi ruang pajang aneka peralatan, akan menggoda Anda lebih sering bereksperimen resep.

Memenuhi aneka kebutuhan di atas tidak sulit. Malahan tak selalu harus mahal. Namun, semakin komplet, keren, dan awet, tentu saja Anda harus rela menganggarkan lebih banyak uang. Apalagi jika perabot itu keluaran terbaru dengan harga yang mungkin relatif mahal.

Dari sisi fungsinya, yang penting dapur mempunyai tempat untuk membersihkan dan mengolah makanan. Ada tempat cuci piring dan cuci bahan mentah, serta kompor. Lalu lengkapi lemari atau kabinet penyimpanan. Modelnya bisa segaris, dua garis sejajar, berbentuk "L" atau "U", atau mengikuti bentuk ruangan.

Jika Anda juga ingin menjadikan dapur sebagai ruang kumpul, lengkapi dengan meja. Bisa berupa meja bar atau meja island. Meja ini dapat berfungsi sebagai meja kerja, juga sebagai tempat ngobrol.

Seandainya tak mungkinkan, dekatkan dapur dengan ruang makan. Selain membantu mempercepat proses penyajian makanan, kedekatan letak kedua ruang itu dapat memudahkan Anda memasak sembari ngobrol dengan pasangan atau anak Anda.

Foto: Tri Rizeki Darusman

Editor : iDEA





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular