Follow Us

Paduan Menarik Modern dan Oriental

Anissa Q. Aini - Sabtu, 27 Juli 2013 | 10:30
Paduan Menarik Modern dan Oriental
Anissa Q. Aini

Paduan Menarik Modern dan Oriental

Kebanyakan orang merasa kurang percaya diri mencoba hal baru dan tak biasa, saat mendandani ruangan. Padahal banyak kreativitas bisa menghasilkan tampilan-tampilan menarik, ketika diaplikasikan. Memadukan dua gaya yang berbeda, dalam satu ruangan, misalnya. Sebagian dari kita mungkin akan mengernyitkan dahi saat mendengar ide ini.

Jangan dulu membayangkan hasilnya, sebelum mencoba. Seringkali apa yang kita bayangkan jauh berbeda dengan kenyataannya. Sama halnya dengan memadukan warna. Merasa takut salah tentu wajar. Nah, agar lebih percaya diri, cari saja referensi dari media cetak atau internet.

Kamar tidur di foto ini, juga bisa menjadi salah satu contoh. Dominasi warna hitam dan putih, menunjukkan bahwa kamar tidur ini bergaya modern. Ditambah lagi dengan desain artwork di dinding, di bagian kepala tempat tidur. Begitu pula dengan permainan pola kotak-kotak simetris di dinding tersebut. Meski demikian, gaya oriental pun terasa cukup kental di ruangan ini.

Gaya oriental hadir dari dua elemen. Pertama adalah partisi kayu berlukis wanita-wanita Jepang berkimono. Partisi tersebut tidak dimaksudkan sebagai pembatas ruangan, di kamar ini. Melainkan untuk menutupi dinding polos yang tampak kosong.

Elemen kedua adalah dua buah standing lamp di samping tempat tidur. Secara sekilas, lampu ini terlihat biasa. Coba lihat lebih seksama, terdapat hiasan berupa kerang dan tassel berwarna merah, khas gaya oriental. Dua gaya ini tampil cantik, bukan? Selain itu, kamar tidur pun tampil lain daripada yang lain.

Jadi, jangan sepelekan ide apapun yang muncul di kepala. Justru hal-hal tak biasa, seringkali memberikan kejutan menarik. Selamat mencoba!

Foto: Rasantika M. Seta

Lokasi: Unit Contoh St. Moritz Residences and Penthouses, Puri Indah, Jakarta Barat

Editor : Anissa Q. Aini

Latest