Follow Us

Tetesan Air Imitasi di Taman Modern Tropis

Anissa Q. Aini - Sabtu, 20 Juli 2013 | 06:13
Tetesan Air Imitasi di Taman Modern Tropis
Anissa Q. Aini

Tetesan Air Imitasi di Taman Modern Tropis

Ide kreatif untuk mendandani taman, bisa datang darimana saja. Butir-butir tetesan air pun bisa jadi sumber inspirasi. Ide ini menjadi unik, ketika butir-butir air tersebut dibuat tanpa menggunakan air. Kok bisa?

Arsitek taman pada foto ini menggunakan bola-bola kaca untuk membuatnya. Hasilnya, tampilan yang cantik tanpa kehilangan kesan menyejukkan.

"Selain meminimalisasi penggunaan air, bola-bola kaca tadi juga dimaksudkan untuk menggantikan water wall, yang biasa ada pada taman-taman minimalis dan modern. Dengan demikian, ia sekaligus menjadi ciri khas taman ini," ujar Andie, arsitek landscape dari X-otic Garden.

Bola-bola kaca dibentuk menyerupai butir tetesan air. Setelah itu digantung menggunakan benang nilon yang cukup tebal. Setiap bola kaca digantung dengan ketinggian berbeda. Benang nilon memiliki tampilan bening, sehingga nyaris tak tampak. Setelah jadi, sekilas pandang, rangkaian bola kaca tadi benar-benar menyerupai butiran air yang menetes.

Rangkaian bola kaca merupakan satu kesatuan dengan kolam dan fountain. Kehadirannya membuat kolam tampil beda. Suara gemericik air, semakin menambah kesan sejuk yang ditimbulkannya. Di malam hari, tampilannya bahkan lebih dramatis. Ditambah dengan cahaya dari lampu sorot, bola-bola kaca tersebut tampak berkilau.

Foto: Rasantika M. Seta

Lokasi: Rumah Keluarga Hendra dan Lina, Bandung, Jawa Barat

Arsitek taman: Andie/ X-otic Garden

Editor : Anissa Q. Aini

Latest