Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Panasonic Cegah Perubahan Iklim Melalui Produk Eco Ideas

Devi F. Yuliwardhani - Jumat, 20 April 2012 | 05:35
Panasonic Cegah Perubahan Iklim Melalui Produk Eco Ideas
Devi F. Yuliwardhani

Panasonic Cegah Perubahan Iklim Melalui Produk Eco Ideas

Tahun ini untuk kedua kalinya, Panasonic Gobel Indonesia kembali berpartisipasi dalam Indonesia Climate Change Expo 2012 yang berlangsung pada 19 - 22 April 2012 di JCC. Melalui program tersebut, Panasonic memperkenalkan bisnisnya yang dilandasi inovasi produk berteknologi tinggi ramah lingkungan dalam booth yang bertemakan "Eco Cafe". Panasonic serius ikut serta dalam kampanye peduli lingkungan dimana terlihat pada rangkaian produknya yang diproduksi menggunakan material ramah lingkungan, tanpa mengurangi keyamanan para penggunanya.

"Panasonic selama bertahun- tahun telah fokus kepada bisnis ramah lingkungan. Hal ini terlihat jelas pada produk eco-friendly kami maupun aktifitas CSR peduli lingkungan. Oleh karena itu Panasonic menerapkan green innovation, agar berbagai produk yang dihasilkan tidak hanya memberi keuntungan bagi perusahaan tetapi juga berkontribusi dalam menjaga alam dan mampu menciptakan kualitas hidup yang lebih baik bagi penggunanya," ujar Rinaldi Sjarif, Vice President Panasonic Gobel Indonesia.

Berdasarkan salah satu penelitian terbaru NASA mengatakan bahwa dalam 10 tahun terakhir ini, tahun 2012 adalah tahun terpanas bumi dimana semakin menipisnya lapisan ozon yang menyebabkan adanya perubahan iklim yang tak menentu. Hal ini disebabkan oleh aktifitas manusia yang banyak mengeluarkan emisi CO2 maupun senyawa CFC. Dampak utama dari perubahan iklim adalah terjadinya kenaikan temperatur dan pergeseran musim. Hal tersebut dapat menyebabkan terganggunya suplai pangan, kebakaran hutan, serta cuaca ekstrim berupa musim kering dan curah hujan berlebih yang mengakibatkan banjir.

Di Indonesia sendiri fenomena ini mulai terlihat pada beberapa waktu terakhir. Berdasarkan data BMKG, Indonesia mulai mengalami ancaman badai tropis yang ditandai dengan tingginya gelombang di perairan dan curah hujan yang tidak normal.

"Mayoritas produk Panasonic diciptakan dengan teknologi hemat energi dan ramah lingkungan. Salah satunya adalah AC terbaru Panasonic, Econavi NanoeG, yang menggantikan senyawa CFC dengan R410A yang ramah lingkungan dan tidak menyebabkan lubang pada lapisan ozon," lanjut Rinaldi.

Foto: Dok. Panasonic

Editor : iDEA





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular