iDEAonline.co.id- Mural wall stickeratau juga yang sering disebut dengan kertas mural atau stiker mural, mulai digemari oleh banyak orang karena pengaplikasiannya yang mudah dan tetapi dengan hasil yang baik. Mengubah ruangan jenis apapun dapat Anda lakukan dengan cara ini. Untuk ruangan sejenis dapur bukanlah hal yang mudah.
Anda perlu memindahkan beberapa barang dan itu sangat rumit. kertas mural atau stiker mural tersebut di yakini bisa menjadi solusi Anda yang tidak ingin repot dan menginginkan hasil yang sempurna dalam hal mengubah tampilan ruangan namun cepat.
Mural yang kita ketahui adalah cara menggambar di atas media dinding atau bata atau apapun yang permukaannya luas dan bersifat permanen. Sedangkan dalam dunia seni arsitektur mural adalah cara yang paling bebas dalam mengkspresikan emosi dan kisah dari sebuah cerita.
Beda dengan grafiti yang hanya dibuat dengan cat semprot, mural dalam pengaplikasiannya bisa menggunakan cat tembok ataupun cat kayu, atau juga bila memungkinkan bisa menggunakan kapur atau media tulis apapun.
Foto www.aliexpress.com