Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Keistimewaan Kaca Patri Yang Mengubah Masjid Menjadi Berwarna Pink

Maulina Kadiranti - Selasa, 16 Juni 2015 | 05:03
Keistimewaan Kaca Patri Yang Mengubah Masjid Menjadi Berwarna Pink
Maulina Kadiranti

Keistimewaan Kaca Patri Yang Mengubah Masjid Menjadi Berwarna Pink

iDEAonline.co.id - Penggunaan kaca patri adalah hal yang biasa pada arsitektur di negara Iran. Mereka tidak hanya menuangkannya pada Gereja dan Synagogue (tempat ibadah orang Yahudi), tetapi juga mereka tuangkan pada Masjid- masjid yang ada di sana.

Masjid yang bernama Nasir-al-Mulk ini adalah salah satu karya seni yang sangat mengesankan. Interior desain dari masjid yang menggunakan kaca patri ini menjadi banyak inspirasi di dunia fotografer.

Masjid yang terkenal dengan nama Nasir al- mulk juga disebut sebagai Masjid pink. Terletak di Shiraz, Iran tepatnya di wilayah Goade-e-Araban. Masjid ini dibangun pada masa Qajar dan masih dipergunakan sampai sekarang oleh masyarakat sekitar dan di urus oleh Yayasan yang menaungi Masjid besar tersebut.

Tidak hanya fasad dari Masjid ini yang menimbulkan kesan mendalam tetapi juga pantulan cahaya yang dari dalam kelaur menimbulkan cahaya yang indah ke dalam interior ruangan dan terlihat berwarna- warni. Bingung? Yuk lihat Keistimewaan Kaca Patri Yang Mengubah Masjid Menjadi Berwarna Pink

Sumber: Boredpanda

Editor : iDEA





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular