Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Sesuaikan Warna Cahaya dengan Fungsi Ruang

Fransisca Wungu - Selasa, 03 Januari 2017 | 12:09
Sesuaikan Warna Cahaya dengan Fungsi Ruang
Fransisca Wungu

Sesuaikan Warna Cahaya dengan Fungsi Ruang

Salah satu elemen penting yang harus diperhatikan dalam merancang sebuah hunian adalah pencahayaan. Selain berfungsi menerangi ruang pada saat beraktivitas di dalamnya, penataan cahaya yang tepat juga mampu menciptakan ambience yang nyaman serta mempercantik rumah Anda.

Tidak hanya itu, menurut situs resmi Philips USA, salah satu keuntungan pencahayaan yang baik adalah dapat mengurangi resiko kecelakaan kerja sebanyak 52%.

Arsitek Ren Katili menjelaskan bahwa penerangan yang ideal dapat dibagi menjadi beberapa jenis. Yaitu, day light, cool white, dan warm white. Ketiga penerangan tersebut memiliki fungsi masing-masing dan dapat menciptakan suasana yang berbeda.

Agar tiap sudut rumah dapat berfungsi maksimal, Anda harus menyesuaikan jenis pencahayaan yang sesuai dengan kegiatan ruangnya. Misalnya, jenis day light cocok untuk dapur karena menampilkan warna asli makanan. Sementara, ruang belajar lebih sesuai menggunakan jenis cool white.

Ingin tahu pencahayaan seperti apa yang ideal untuk ruang-ruang lainnya di rumah? Simak iDEA edisi Januari!

Foto Daniel

Editor : iDEA





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular