iDEAonline –Pernah dijual pada tahun 2012, rumah masa kecil Harry Potter ini dijual kembali. iDEAonline lansir dari dailymail.co.uk, rumah dengan sebutan De Vere House ini pernah dijual di tahun 2012 dan dibeli oleh pasangan Ranzetta, Jane dan Tony.
Kini, rumah masa kecil Harry Potter dibanderol seharga 995.000 Poundsterling atau setara dengan 14 Milyar Rupiah saja!
Ya, harga ini dapat dibilang cukup murah karena rumah ini adalah bangunan tua yang megah dari abad ke-14.
Di dalamnya pun terdapat dekorasi berupa lukisan dari abad pertengahan yang asli dan langka. Tidak hanya itu, gaya tudor yang dipertahankan menjadi ciri khas bangunan asli Inggris.
Rumah mewah yang dibangun pada abad ke-14 itu telah digunakan sebagai setting film layar lebar Harry Potter.
Rumah ini digunakan untuk membangun citra pedesaan fiksi bernama Godric's Hollow di film Harry Potter and Deathly Hallows bagian pertama.
Ya, bagi iDEA Lovers yang berminat dengan rumah ini tak perlu menggunakan Galleon (mata uang emas paling berharga di dunia sihir) untuk membelinya. Tertarik?