iDEAonline –Dapur selalu menjadi tempat eksplorasi seorang ibu. Tak heran, jika desain dapur didominasi oleh dekorasi kegemaran mereka. Seperti desain dapur mungil nan simpel di kediaman Wulan Wijaya yang satu ini. Dapurnya tetap terlihat cantik walau minim dekorasi.
Kitchen set yang berwarna putih layaknya kanvas yang siap dipoles oleh sang penghuni. Namun, Wulan tak menerapkan banyak dekorasi untuk desain dapur mungilnya. Walau begitu, dapur terlihat menarik perhatian. Simpel saja, Wulan hanya mengaplikasikan stiker warna-warni nan lucu pada desain dapurnya.Ternyata, mudah banget membuat desain dapur mungil menjadi cantik ya, iDEA Lovers! Inspiratif!