IDEAonline-Sebagai salah satu anak balita yang sedang digemari oleh satu warga Indonesia, Jan Ethes membuat satu lagi gebrakan.
Tayangan Ini Talk Show NET TV yang menampilkan kelucuan cucu pertama Presiden RI Joko Widodo (Jokowi), Jan Ethes, menjadi trending YouTube nomor 1 di Indonesia.
Baca Juga : Bikin Gemas, Bukannya Presiden, Jan Ethes Malah Sebut Mbah Jokowi Sebagai Seorang Artis!
Padahal, program yang mengulik kehidupan keluarga Jokowi tersebut baru diunggah kanal YouTube Ini Talk Show pada Senin (28/1/2019) malam.
Dikutip dari tribun wow, Sule meminta Jan Ethes memperkenalkan satu per satu anggota keluarganya, bocah 2 tahun itu sanggup berkali-kali mengundang tawa penonton.
Satu per satu nama ia sebutkan, mulai dari 'Om Bobby', 'Dik Sedah', 'Mbak Ayang', semua berhasil ia sebutkan sembari ngemil makanan dari toples yang menambah kelucuannya.
Nama kakek dan neneknya, Jokowi dan Iriana, juga berhasil diucapkan Jan Ethes dengan gayanya yang mengundang tawa gemas.
Saking lucunya, Sule sampai ingin Jan Ethes kelak menjadi pelawak seperti dirinya.
Baca Juga : Agnez Mo Kunjungi Presiden Jokowi, Resto Miliknya Jadi Sorotan!
"Nanti udah gede, ngelawak sama Om ya," canda Sule yang membuat Gibran dan Selvi tertawa.
Tidak hanya trending di Indonesia, video tersebut juga Trending di beberapa negara lainnya.
Di antaranya adalah negara Hongkong, Taiwan, dan Singapura.
Hingga berita ini dibuat, video Jan Ethes tersebut menjadi trending nomor 10 di Hongkong, nomor 37 di Taiwan, serta nomor 25 di Singapura.
Kisah Paspampres pengawal Jan Ethes
Keluarga Presiden Jokowi berkesempatan untuk berbincang di salah satu acara talkshow yang dipandu oleh Sule, Andre dan Nunung.
Seperti kakeknya, Jan Ethes juga harus dikawal oleh paspampres dalam kesehariannya.
Dalam acara tersebut ada dua paspampres yang menceritakan tentang tugas mereka mengawal Jan Ethes.
Mereka adalah Maskur, berpangkat Kopda, dinas di Paspampres Grup A Datasemen II dan Andri Sabar Sakuntoro, berpangkat Prajurit Kepala Grup A Datasemen IV.
Maskur menceritakan tentang pengalamannya selama menjaga Jan Ethes.
Baca Juga : Jokowi Jenguk Ustadz Arifin Ilham Sampai Bungkukkan Badan, Ini Dia Pesan yang Disampaikan!
“Jadi Paspampres luar biasa, apalagi ditunjuk untuk ngawal cucu presiden.. termasuk kebanggaan yang luar biasa..”
“Kalau di Solo otomatis kita ngawal ke sekolah..”, jelasnya.
Selain itu, Maskur juga menceritakan tentang keseharian Jan Ethes di sekolah.“Ya kalau di sekolah sih, seperti anak-anak yang lain gitu ya, ya.. aktif, lari kesana-kesini..”.
Selain itu, Sabar juga menceritakan soal tugasnya menjaga cucu presiden.
“Momen-momen yang harus ekstra kita jaga saat kita bertemu masyarakat banyak, apalagi kita lihat kan Jan Ethes itu lucu dan banyak ibu-ibu itu yang gemes sama dia, pengennya nyubit..”.
Gimana menurut IDEA lovers?
(*)