Tertawa Terbukti Mampu Membakar Kalori Setara dengan Berolahraga, Intip Manfaat Tak Terduganya!

Sabtu, 16 Februari 2019 | 13:40
dok. Bobo.id

Manfaat tertawa yang tak banyak diketahui

IDEAonline -Tertawa adalah hal yang menyenangkan untuk dilakukan. Namun, tidak banyak yang menyadari kalau tertawa itu memiliki banyak manfaat bagi kesehatan kita, lo.

Misalnya, dapat meningkatkan aliran darah, mengurangi risiko serangan jantung, dan membantu sistem kekebalan tubuh.

Tahukah teman-teman apa yang terjadi pada tubuh saat kita tertawa? Yuk, kita cari tahu!

Baca Juga : Ifan Seventeen Dijodohkan dengan Juliana Moechtar Istri Mendiang Herman Sikumbang, Intip 5 Fakta Mengejutkannya!

1. Menjaga Daya Ingat

Menurut penelitian, humor atau sesuatu yang lucu berdampak positif pada memori.

Tertawa bermanfaat mempertahankan ingatan.

Selain itu, banyak tertawa juga dapat mengurangi hormon stres.

Baca Juga : Tak Kalah Mewah dengan Biaya Pernikahannya, Segini Biaya Melahirkan Raisa yang Tidak Kalah Mencengangkan, Lift sampai Ditutup!

2. Kekebalan Tubuh Meningkat

Tertawa dapat meningkatkan kekebalan tubuh, menciptakan perasaan positif, dan mengendurkan otot.

Selain itu, dengan tertawa, rasa sakit bisa berkurang, serta membuat tidur kita lebih nyenyak.

Baca Juga : Kareena Kapoor-nya Indonesia, Ini Dia 6 Fakta Stephanie Putri Cantik Titi DJ yang Tak Banyak Diketahui!

3. Otot Melemah

Tanpa disadari, ketika tertawa keras, genggaman kita cenderung melemah.

Itu sebabnya, beberapa orang sering menjatuhkan benda yang digenggamnya saat sedang tertawa.

Saat tertawa terbahak-bahak, otot kita sedikit melemah dan kurang terkoordinasi selama beberapa detik.

Baca Juga : Tanpa Gunakan Semen, Rumah Ini Dirancang dengan Menggunakan Lapisan Gabus

4 . Kalori Terbakar

Tertawa dapat membantu kita mengeluarkan energi dan membakar kalori.

Setidaknya, jika kita terus-menerus tertawa selama satu menit, itu sama seperti kita sedang berolahraga selama 10 menit.

Wah, banyak tertawa ternyata bisa buat kita kurus juga, ya!

Baca Juga : Beda Kisah Khofifah Indar Parawansa yang Pernah Jualan Es, Sosok Emil Dardak Sempat Jadi World Bank Officer

Artikel ini pernah tayang di Bobo.id dengan judul Tertawa 1 Menit Setara dengan Berolahraga 10 Menit, Inilah yang Terjadi pada Tubuh Saat Tertawa

Tag

Editor : Amel