IDEAOnline-Menata rumah mungil tidak semudah yang dibayangkan.
Ukurannya yang kecil membutuhkan kreativitas dari penghuninya agar suasana rumah tetap dapat terasa nyaman dan tidak sumpek.
Penggunaan furnitur beroda dapat menjadi salah satu alternatif pilihan untuk mengisi rumah mungil.
Saat ini ada banyak furnitur yang hadir sudah dilengkapi dengan roda.
Yang paling banyak kita temui adalah penggunaan roda pada perangkat meja komputer dan kursi kerja.
Namun, di luar itu, masih banyak furnitur lainnya yang menggunakan roda, seperti coffee table, credenza, rak sepatu, dan rak buku.
Fleksibel Saat Ditata
Baca Juga: Jutaan Kuman di Kamar Mandi Ancam Kesehatan, Atasi dengan Cara Ini!
Penggunaan roda sebagai elemen pendukung pada kaki-kaki furnitur memiliki beberapa kelebihan dibandingkan dengan furnitur statis.
Selain memberikan tampilan yang unik, elemen ini memberikan fleksibilitas pada furnitur sehingga dapat dipindah-pindah dengan mudah sesuai kebutuhan.
Furnitur pun menjadi multifungsi, karena satu furnitur dapat digunakan untuk berbagai kebutuhan.
Selain itu, furnitur beroda yang mudah digeser-geser membuat tatanan rumah juga dapat diubah dengan mudah sesuai keinginan setiap saat sehingga rumah mungil Anda tidak lagi membosankan.
Bagi Anda yang tidak suka dengan tampilan roda yang menggantung di kaki furnitur, Anda dapat membuatnya tersembunyi di balik kaki furnitur.
Sehingga Anda mendapatkan tampilan furnitur statis, namun memiliki fungsi seperti furnitur roda.
Sejarah Furnitur Beroda
Penggunaan roda pada furnitur sebenarnya sudah dimulai sejak masa sebelum masehi.
Furnitur pertama yang menggunakan roda adalah ranjang bayi di Yunani yang dibuat pada tahun 530 SM.
Bentuknya masih terbuat dari batu dan berbentuk persegi panjang.
Baca Juga: Bahaya Kalo Engga Tau Perbedaannya, Ini Kelebihan, Harga hingga Cara Pasang Lantai Vinil
Furnitur roda ini ditujukan untuk memberikan kenyamanan pada bayi-bayi keturunan para raja.
Selain untuk bayi, para pejabat kerajaan juga turut menggunakan furnitur beroda ini.
Kerajaan Yunani pada masa abad ke-4 memang sangat terkenal dengan gaya hidup para rajanya yang senang menikmati anggur di atas furnitur beroda.
Keglamoran mereka ini membuat pengenalan furnitur yang dilengkapi dengan roda meluas.
Pada masa inilah diperkirakan inovasi furnitur beroda mulai berkembang, sehingga muncullah produk furnitur beroda lainnya seperti kursi roda.
Artikel ini pernah tayang di Tabloid Rumah 226
(*)