Suka Kasur Tanpa Ranjang? Begini Inspirasinya! Jangan Lupa Hias Bagian Dinding

Senin, 16 Desember 2019 | 15:00
Foto Adeline Krisanti

Kasur Tanpa Ranjang Tak Masalah, Kamar Pun Tetap Cantik

IDEAonline- Meletakkan kasur di lantai tak ada salahnya, jika ini yang dirasa ternyaman.

Apalagi, jika bisa menghemat tempat.

Selalu ada ide kreatif di tengah keterbatasan.

Seperti halnya di kamar milik Virke Sivera Nelloh ini.

Menyadari ukuran kamar tidaklah besar, membuat Virke memilih warna putih sebagai warna yang membalut seluruh dinding hingga ke lantai.

Baca Juga: Mau Rajin Bersihkan Dapur? Cara Satu Ini Ampuh untuk Psikologimu!

Baca Juga: Selalu Disangkut Pautkan dengan Aura Mistis dan Kegiatan Spiritual Budaya Jawa, Ternyata Bunga Melati Dapat Cegah Stroke, Arteriosklerosis Hingga Serangan Jantung.

Foto Adeline Krisanti

Kasur Tanpa Ranjang Tak Masalah, Kamar Pun Tetap Cantik

Agar tak tampak membosankan, dinding pun dihiasi dengan pajangan berupa bingkai berisi kutipan, kata motivasi, jam dinding hingga tanaman, baik yang asli maupun palsu, yang dikaitkan pada serangkaian kawat.

Ide lain yang dilakukan Virke untuk membuat kamar mungil ini tak terasa sempit ialah pilihan dan penempatan furniturnya.

Untuk kasur, Virke sengaja menempatkannya langsung bersentuhan dengan lantai agar kamar tampak lapang.

Kemudian cermin digunakan sebagai siasat “menggandakan” ruang.

Lemari dengan cermin besar ditempatkan tepat di samping kasur, yang tentu saja berfungsi untuk memanipulasi ukuran kamar.

Baca Juga: Mau Mengganti Genteng di Rumah? Ini Solusi Terbaik Kala Hujan Tiba

Baca Juga: Bertobat Karena Alasan Mistis, Begini Isi Istana Seharga Rp 25 M Milik Ki Joko Bodo yang Akan Dijadikan Mesjid

Foto Adeline Krisanti

Kasur Tanpa Ranjang Tak Masalah, Kamar Pun Tetap Cantik

Mengusung tema Green Monochrome pada ruang pribadinya ini, Virke pun memilih warna hitam dan putih untuk warna seprai dan sarung bantal.

Sedangkan konsep green, Virke sematkan pada tanaman hidup yang ditempatkan di dalam pot.

Sedangkan tanaman arti cial yang dibuat seolah merambat di dinding dipakai sebagai pelengkap dekorasi atas pertimbangan estetika.

Tentang hadirnya tanaman di dalam kamar, yang juga ada di hampir seluruh sudut huniannya, ternyata Virke punya alasan.

Baca Juga: Ruang Keluarga Lebih Lega dengan Void, Ternyata Ini Rahasianya!

Baca Juga: Mudah dan Cepat, Bikin Cozy Ruang Keluarga dengan 7 Barang Ini

Foto Adeline Krisanti

Kasur Tanpa Ranjang Tak Masalah, Kamar Pun Tetap Cantik

“Ya, saya menempatkan dua jenis tanaman di kamar.

Tanaman hidup dan arti cial.

Saya itu wanita yang menyukai tanaman dalam rumah.

Tanaman dalam rumah itu dapat membuat sejuk mata memandang dan suasana terasa lebih adem,” jelas Virke.

Artikel ini tayang di majalah IDEA edisi 165

(*)

Tag

Editor : Maulina Kadiranti