Mau Mengecat Ruang tapi Takut Salah Memilih Warna? Ini Panduannya!

Sabtu, 18 April 2020 | 12:30
Dok. AkzoNobel

Aksen warna pastel Creme Brulee pada tampilan material kayu yang hangat dan bahan kain yang lembut.

IDEAOnline-Ada keinginan untuk mengaplikasikan warna-warna yang unik pada ruangan tapi bingung menentukan pilihan warnanya?

Lima langkah ini bisa Idea Lovers ikuti.

1.Tentukan jenis ruang dan fungsinya.

Jenis ruang dan fungsinya akan menentukan pilihan warna.

Dari jenis ruang inilah, suasana yang akan diciptakan bisa diketahui, apakah ruang tersebut untuk bekerja, untuk berkumpul dengan keluarga atau teman, atau apakah untuk beristirahat.

2.Klasifikasikan suasana yang sesuai dengan fungsi ruang tersebut.

Misalnya kamar tidur yang akivitas terbanyaknya dilakukan di kamar ini adalah isrirahat, suasana yang dibutuhkan adalah suasana yang relaks, yang membantu otak serta tubuh untuk beristirahat serta suasana yang tenang.

Hindari warna-warna yang terlalu mencolok dan membuat perasaan tertekan.

Baca Juga: Mengenal Cat Dekoratif, Apa Bedanya dengan Cat Tembok Biasa?

Baca Juga: Finishing Tepat Jaga Mutu Besi dan Kayu, Kenali Kapan Harus Cat Ulangnya

Foto Adeline Krisanti

Aksen warna kuning mencerahkan dapur.

Pilihlah warna-warna yang dianggap dapat meredakan ketegangan, semisal warna-warna pastel.

Menambah referensi pengetahuan soal pshykologi warna dan karakternya, akan membantu menentukan pilihan warna untuk segala macam suasana yang diinginkan.

3.Pilih warna dominan.

Tentukan warna dominan sesuai fungsi ruangnya.

Misalnya, di kamar tidur warna dominan yang tepat adalah warna-warna yang dapat meredakan ketegangan, seperti misalnya warna pastel.

Baca Juga: Tampilan Cat Beda Warna dengan Katalog? Antisipasi Pakai Cara Uji Ini!

Baca Juga: Rumah Makin Nyaman dan Sensual Hanya dengan Warna Merah, Intip Tipsnya!

DOK. Novi Eriyanti
DOK. Novi Eriyanti

Memberi warna ruang tak hanya dari tembok tapi juga melalui furnitur dan aksesorinya.

4.Pilih warna aksen. Ini untuk menghindari monoton.

Pilih warna aksen yang sesuai untuk dipadukan dengan warna dominan, misalkan warna dominasi merah muda dapat dipadukan dengan warna aksen putih untuk menampakkan kepribadian pemilik kamar tidur yang feminin.

5.Hadirkan warna tak hanya dari cat tembok, tetapi lakukan juga dengan pemilihan warna furnitur, mengecat ceiling, atau mengapikasikan material-material lain pada seluruh elemen pembentuk interior ruangan.

Misalkan aplikasi permainan warna pada kain pembungkus sofa, warna pada karpet yang akan ditaruh di dalam sebuah ruangan, bahkan juga dengan permainan cahaya.

Baca Juga: Hadirkan Semarak dalam Kelembutan Shabby, Apa Peran Mawar Biru?

Baca Juga: Biru Tak Selalu untuk Lelaki, Warna Kamar Ini Wakili 6 Karakter Anak

(*)

Tag

Editor : Maulina Kadiranti