Dapat Bertahan Hingga 10 Jam, Lakukan Hal Ini Agar Virus Corona Tidak Bertahan di Permukaan Baju

Minggu, 19 April 2020 | 13:30
boutiquecordealinge.com

Air dan Detergen Cegah Kontaminasi Virus Corona di Permukaan Baju

IDEAonline -Akibat pandemi virus corona (Covid-19) yang semakin merebak, kita dituntut untuk selalu hidup bersih setiap harinya.

Salah satunya memperhatikan kebersihan baju yang kita gunakan

Sebab virus corona jenis baru ini ternyata bisa bertahan di permukaan baju dan menyebabkan kontaminasi silang.

safelaundrytips

Air dan Detergen Cegah Kontaminasi Virus Corona di Permukaan Baju

Untuk itu, kita dianjurkan rutin mencuci pakaian apalagi jika sering beraktivitas di luar rumah.

Dilansir dari Cleveland Clinic, ahli dermatologi Alok Vij mengatakan seberapa sering kita harus mencuci pakaian tergantung pada seberapa banyak aktivitas di luar rumah yang kita lakukan.

Baca Juga: Coca Cola Bisa Hilangkan Kerak Hitam di Panci, Tuangkan 1 Botol dan Lihat Hasilnya!

Baca Juga: Sayang Banget dengan Hewan Satu Ini, Warganet Malah Soroti Selebgram yang Kena Semprot Irfan Hakim Saat Sedang Kolab di Rumahnya

"Ketika kitaa melakukan aktivitas di luar rumah, kita harus mengambil tindakan pencegahan dan berusaha semaksimal mungkin agar tidak membawa virus tersebut ke rumah," ucap dia.

Jadi, usai beraktivitas di luar rumah kita harus segera mengganti pakaian untuk mencegah penularan.

"Saat kembali ke rumah, pastikan untuk melepas lapisan pakaian luar yang kita gunakan, terutama jika kita berada di dekat seseorang yang bersin dan batuk. Namun,kita tak harus segera mencucinya," ucapnya.

Baca Juga: Bikin Outdoor Living Room Beratapkan Pohon Yuk, Lebih Asyik dan Ekonomis daripada Bikin Gazebo Lho!

Baca Juga: Taman Vertikal Cara Menanam Praktis Memanfaatkan Dinding, Berapa Estimasi Biaya Pembuatannya?

Riset menunjukan, virus corona dapat hidup selama 10 hingga 12 jam di permukaan logam.

youaremom

Air dan Detergen Cegah Kontaminasi Virus Corona di Permukaan Baju

Untuk permukaan benda yang memiliki pori-pori seperti kertas dan kain, virus tersebut tidak bertahan dalam waktu yang lebih singkat.

Namun, kita tetap harus berhati-hati dan tidak boleh meletakan pakaian kotor sembarangan atau memakainya saat berada di tempat tidur.

"Untuk meminimalisir risiko infeksi, kita harus segera melepas pakaian yang telah dipakai untuk beraktivitas dan menyimpannya dalam kerangjang cucian atau di bak mesin cuci," ucap Vij.

Sementara itu untuk mencuci pakaian, astikan selalu menggunakan air dan detergen.

Pasalnya air dan bahan kimia dari deterjen akan sangat efektif untuk membunuh virus corona dan mengeluarkan virus-virus tersebut dari pakaian.

Setelah mencuci pakaian, kita harus segera mengeringkannya.

Jika kita menggunakan bantuan mesin untuk mengeringkan pakaian, kita tidak perlu mengeringkannys dengan pengaturan panas tertinggi.

Deterjen yang kita gunakan untuk mencuci pakaian sudah cukup membantu kita untuk menghilangkan kuman dan virus yang menyebabkan berbagai penyakit.(*)

Artikel ini pernah tayang di GridHealth dengan judulAir dan Detergen Cegah Kontaminasi Virus Corona di Permukaan Baju

(*)

Tag

Editor : Maulina Kadiranti

Sumber Gridhealth.id