Lantai Kamar Mandi Atas Masih Rembes? Coba Lakukan Hal Ini Agar Tak Terjadi Kebocoran!

Selasa, 10 November 2020 | 10:00
The Interiors Addict

Lantai rembes pada kamar mandi di lantai atas bisa mengotori ruang di bawahnya,

IDEAOnline-Saat membangun kamar mandi, khususnya di lantai atas, pengecekan kebocoran sangat penting.

Tujuannya, agar tak jadi rembesan air dari lantai yang merambat ke dinding dan plafon di bawahnya.

Untuk mencegah terjadinya kebocoran saat pembangunan kamar mandi, berbagi IDEA kali ini tentang 4 langkah yang bisa Idea Lovers lakukan.

Bersihkan lantai kamar mandi sebelum pemasangan keramik lantai, kemudian siram lantai dengan air semen untuk menutup pori-pori pada permukaan lantai beton.

Baca Juga: Perlu Dicermati, Begini Trik Saat Ingin Membuat Furnitur Knock Down

Baca Juga: Ternyata Taman Menghadap Selatan Dilambangkan dengan Api, Fengshui: Pilih Aksesoris Taman Bentuk Segitiga, Ini Penjelasannya!

Dengan menutup pori-pori lantai, potensi air rembes dapat diperkecil.

Campurannya seperti adonan acian namun lebih encer.

Dalam kondisi lembap, lapis lantai dengan lapisan antibocor berbahan dasar semen.

Jenis ini memiliki keunggulan sebagai pelapis antibocor pada area yang menampung air.

Pelapisan minimal 2 kali dengan pola tegak lurus.

Lakukan tes kebocoran.

boredpanda.com

Ilustrasi kamar mandi berlantai keramik.

Baca Juga: Perlu Dicermati, Begini Trik Saat Ingin Membuat Furnitur Knock Down

Tutup semua saluran pembuangan sepertifloordrain,kemudian alirkan air dan diamkan selama 2 hingga 3 hari.

Setelah itu, cek dak beton dari lantai di bawahnya apakah ada rembesan air yang tertampang.

Ulangi langkah pertama bila masih terjadi jejak air di dak.

#Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork

(*)

Tag

Editor : Maulina Kadiranti