IDEAOnline-Tak perlu bahan mahal untuk membersihkan alat-alat memasak.
Dengan bahan-bahan alami dan murah ini, kamu bisa membersihkan bahkan membuatnya tampil baru hanya dalam sekejap.
Tepung Terigu untuk Minyak Membandel
Minyak yang tumpah kadang mengganggu lantai dan tepi-tepi kompor.
Agar lebih mudah membersihkannya, kamu dapat menggunakan bantuan tepung terigu yang ditaburkan terlebih dahulu di atasnya sebelum dilap.
Tepung terigu ini akan mengikat lemak dan minyak yang membandel sehingga bila permukaan dilap akan lebih bersih.
Tepung terigu ini efektif mengangkat lemak yang masih basah.
Bila lemak telah mengering, gunakanbaking sodadan air untuk membantu membersihkannya.
Baca Juga: Ramah Pedestrian jadi Solusi Kawasan Padat Kurangi Penularan Penyakit
Bebas Karat dengan Minyak Zaitun
Perabot rumah tangga berbahan logam mudah berkarat.
Baca Juga: Tak Hanya Bagi Tubuh, Penanaman Pohon Juga Berdampak Baik, Ini Deretan Manfaatnya!
Terlebih bila sering terkena air, karat tersebut akan menempel dan sulit dibersihkan.
Banyak cara yang dapat digunakan untuk membersihkan perabotan berkarat.
Selain saus tomat, ternyata minyak zaitun juga bermanfaat untuk membersihkan karat.
Cukup dengan mencampurkan minyak zaitun dan cuka putih, lalu semprotkan pada tiap sisi yang berkarat.
Gosok menggunakan potongan kain bersih.
Kemudian, cuci kembali peralatan berbahan logam tersebut dan biarkan mengering.
Perabotan pun akan kembali mengilap.
Sabun Colek Kurangi Noda Hitam pada Wajan
Bagian belakang wajan yang kerap terkena percikan api akan menimbulkan noda hitam yang sulit dibersihkan.
Nah, untuk menguranginya, kamu bisa menerapkan cara sederhana berikut.
Sebelum menggunakan wajan, siapkan sabun colek lalu oleskan tipis-tipis pada bagian belakang wajan tersebut.
Sabun colek ini akan membentuk permukaan yang melindungi alat masak dari percikan api kompor sehingga noda hitam pun tak berani muncul.
Bersihkan Noda Talenan dengan Lemon
Baca Juga: Mulai dari Sangkar Burung Hingga Botol Bekas, Intip Pernak-pernik Rumah yang Menginspirasi!
Apakah kamu kerap merasa kesulitan membersihkan noda membandel pada talenan?
Bila ya, mungkin kamu bisa membersihkannya dengan buah lemon.
Caranya, potong lemon menjadi 2 bagian lalu peras.
Lumuri bagian talenan yang kotor dengan air perasan lemon tersebut.
Gosokkan potongan lemon dan diamkan selama 20 menit, lalu bilas.
Talenan pun bersih dan bebas dari bakteri.
Pada umumnya, lemon akan bekerja lebih baik pada talenan berbahan kayu dan plastik.
Saos Tomat Bersihkan Perkakas Tembaga
Siapa sangka, bahan yang terkandung pada saus tomat dapat membuat alat memasak yang terbuat dari tembaga, seperti teko, wajan, atau panci, sehingga tampil mengilap.
Caranya sangat mudah. Langkah yang perlu kamu lakukan hanyalah menuangkan saos tomat pada sehelai kain lap lalu usapkan kain lap itu pada permukaan perabotan berbahan tembaga.
Setelah itu, bilas perabotan dengan air hangat dan keringkan.
Perabotan pun kembali mengilap.
#Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork
(*)