Majukan Indonesia, Kawasan Industri Berkonsep Smart and Sustainable City Dibangun di Subang

Kamis, 19 November 2020 | 10:30

Areal view Subang Smartpolitan.

IDEAOnline-Sebuah kawasan industri yang berbeda dengan kawasan industri lain yang telah ada di Indonesia, Subang Smartpolitan dibangun di Subang, Jawa Barat.

Berkonsep smart and sustainable city, Subang Smartpolitan menggunakan teknologi industri 4.0.

Keunikan Subang Smartpolitan ini adalah terdapatnya area komersial, pendidikan, perkantoran dan perumahan.

Dengan tolal luas lahan 2.700 HA,dan sudah dikuasai sebesar 1.200 HA, pembangunan Subang Smartpolitan dibangun dalam beberapa fase.

Fase pertama 400 HA akan terdiri dari pembangunan kawasan industri (55%), sarana dan penghijauan (30%), dan residence dan semi komersial (15%).

PT Surya Semesta Internusa Tbk (SSIA) melalui anak usahanya PT Suryacipta Swadaya melakukan peletakan batu pertama (ground breaking) fase pertama dengan lahan seluas 400 HA pada Rabu (18/11/20) yang digelar secara hybrid.

Dipimpin langsung oleh Presiden Direktur PT Surya Semesta Internusa (SSSIA) Johanes Suriadjaja ,yang menyebutkan Subang Smartpolitan yang akan dikembangkan di atas lahan seluas 2.700 HA ini adalah sebuah kota metropolitan yang dinamis dengan konsep smart dan suistainable.

Ia pun menyampaikan visi awalnya untuk menjadikan Indonesia, khususnya Subang, semakin baik dan maju di masa depan, a better place or the future.

“Melalui anak perusahaan kami Suryacipta Swadaya, akmi akan membangun kota mandiri yang dapat dibanggakan serta selaras dengan visi perusahaan di mana Subang Smartpolitan tidak hanya akan memberi kontribusi terhadap wilayah Subang tetapi juga untuk Indonesia,” ujarnya dalam keterangan resmi, Rabu (18/11/20).

Johanes memaparkan pembangunan tahap pertama Subang Smartpolitan ini merupakan proyek strategis yang terletak di kawasan bisnis dan ekonomi masa depan di Jawa Barat yang tercakup dalam Rebana Metropolitan.

Baca Juga: Bakal Melonjak Harga Properti setelah Pandemi Covid-19, Ini Alasannya

Ground breaking Subang Smartpolitan, Rabu (18/11/20)

Rebana Metropolitan merupakan kawasanyang diperdiksi akan menjadi masa depan Jawa Barat yang meliputi area di 6 kapbupaten dan 1 kota yaitu Kabupaten Sumedang, Subang, Majalengka, Indramayu, Kuningan, Cirebon, dan Kota Cirebon.

“Terbangunnya infrastruktur strategis utama seperti jalan tol, bandara dan pelabuhan laut akan semakin meningkatkan perekonomian di Rebana Metropolitan, sehingga lokasi Subang Smartpolitan menjadi lebih strategis karena berada di jantung pengembangan bisnis dan ekonomi masa depan di Jawa Barat dan menjadi destinasi baru investasi di Indonesia, “ lanjut Johanes.

Selain itu dalam waktu dekat Subang akan semakin berkembang dengan beroperasinya Pelabuhan Patimban.

Kehadiran Patimban akan mengurangi biaya logistik dengan mendekatkan pusat produksi dengan pelabuhan, sehingga diharapkan ekspor akan meningkat.

Pembangunan Subang Smartpolitan menurutnya, menjadi bentuk komitmen untuk ikut meningkatkan laju perekonomian daerah.

Ditargetkan dapat menyerap tenaga kerja lokal dan berkontriusi terhadap perekonomian Kabupaten Subang dan Provinsi Jawa Barat, Subang akan menjadi pionir smart and sustainable city yang mengusung infrastruktur dan tenologi efisien serta ramah lingkungan di lokasi yang sangat strategis,” kata Johannes.

Ia juga menginformasikan sejumlah investor dari berbagai industri sudah menyatakan tertarik mengembangkan bisnis di Subang Smartpolitan.

Ditargetkan di kawasan itu akan hadir di antaranya perusahaan dari sektor otomotif dan turunannya, farmasi dan alat kesehatan, consumer goods, high precision industries, IT, dan logistik.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang hadir secara online di acara ground breaking ini, mengatakan, Subang Smartpolitan diharapkan dapat menjadi potret pengembangan kota baru di Rebana Metropolitan. Rebana Metropolitan butuh penanda bahwa akan hadir kota-kota baru di 7 kabupaten/kota yang masuk dalam wilayah metropolitan tersebut. Dan Subang Smartpolitan menjadi bukti nyata rencana pembangunan ini.

“Hari ini peristiiwa bersejarah bahwa masa depan sedang kita siapkan, hadirnya sebuah kota baru subang Smartpolitan menjadi benchmark,” kata Ridwan Kamil, Rabu (18/11/20).

Ia mengharapkan kota baru ini bakal menghadirkan tiga nilai yaitu life, work, and play, yang penting karena agar bisa memberi manfaat. Karena menurutnya kota yang hanya dibangun permukiman dan memiliki tempat kerja jauh akan membuat biaya keterhubungan yang tinggi.

Baca Juga: 6 Pengembang Bersinergi Bikin Komite, Gaungkan Timur Jakarta Hunian Nyaman Bebas Macet & Anti Polusi

Akse tol subang smartpolitan dari pantauan udara.

Sementara menjawab pertanyaan Idea Online melalui sambungan telepon, Vice President Sales and Marketing PT Suryaciipta Swadaya, Abednego Purnomo, mengatakan, pemilihan Subang sebagai lokasi adalah karena kota ini dilalui infrastruktur yang sudah jadi. Kawasan ini ditopang infrastruktur yang lengkap dari mulai pelabuhan, bandara, hingga tol.

"Sejumlah pembangunan infrastruktur ada di kawasan ini. Mulai dari Tol Cipali, lalu posisinya yang berdekatan dengan koridor industri Bekasi, Karawang, Purwakarta, hingga Pelabuhan Patimban dan Bandara Kertajati, Majalengka," katanya.

Ground beraking fase pertama selaus 400 HA yang terdiri dari pembangunan kawasan industri (240 HA), smart Con (60 HA), dan landed house (40 HA) dikatakannya akan menjadi kawasan yang balance memenuhi life, work, and play.

Hal ini sesuai yang diutarakan oleh Johanes, pada saat ground breaking, Subang Smartpolitan akan mewujudkan tumbuhnya indusri 4.0, penggunaan kendaraan listrik, fiber optik hingga internet 5G. Kota baru ini akan menjadi kawasan masa depan ramah lingkungan dan mendukung energi baru terbarukan.

Di akhir acara dlakukan penandatanganan MOU antara PT Suryacipta Swadaya dengan calon tenant di Subang Smartpolitan. MOU dengan industri dari bidang otomotif dan logistik ini merupakan bentuk animo postif terhadap Subang Smarpolitan.

Baca Juga: Angela Tanoesoedibjo WaMen Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Jadi Saksi Perancangan Pilot Projectnya Jokowi, Destinasi Wisata & Belanja di Timur Jakarta

#Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork

(*)

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya