Pengaruhi Kesehatan dan Hubungan Jika Dilihat dari Fengshui, Penempatan Kasur dan Warna Kamar Ternyata Perlu Ditata Ulang!

Sabtu, 19 Desember 2020 | 12:30
kompas.com

Ilustrasi penataan kamar tidur.

IDEAOnline-Prinsip feng shui kamar tidur menawarkan solusi bagi IDEA loversyang selama ini mengalami masalah gangguan tidur. Ingin tahu cara lengkapnya?

Menerapkan Feng Shui dalam kamar tidur dengan tepat dapat menyokong kehidupan asmara IDEA lovers, juga membuat Kita mudah beristirahat dan merasa memegang kendali.

Dilansir dari kompas.com,Berikut 5 panduan feng shui ketika kamu akan mendekorasi kamar tidur.

1. Penempatan furnitur dan aksesoris.

Penempatan furnitur dan aksesoris yang tepat adalah inti dari dekorasi kamar tidur berdasarkan feng shui.

Sebab, kata Odle, setiap bangunan memiliki kisi bagian yang tidak terlihat.

“Feng shui membagi lebar dan kedalaman interior menjadi tiga.

Garis energi ini seperti balok yang tidak terlihat yang dapat menyebabkan masalah kesehatan di area tubuh yang terbagi di antara dua bagian energi," papar Odle.

Baca Juga: Tuai Pujian dan Rasa Sayang Warganet, Artis yang Baru Sembuh dari Penyakit Berbahaya dan Mulai Berjualan Tanaman Hias Ini Unggah Status di Social Media, Begini Isinya!

Baca Juga: Diduga Ngamar Bareng, Publik Figur Berinisial TA Diduga Terlibat Prostitusi Online Usai Ditangkap di Kamar Hotel Bandung

Salah satu kunci untuk tata letak kamar tidur feng shui yang tepat, hindari kamar tidur dengan pilar terbuka.

Namun, jika kamar tidur kamu sudah terkena pilar, pastikan furnitur yang digunakan jauh dari pilar itu.

Menjaga kamar tidur agar tidak berantakan juga penting untuk feng shui yang baik.

Kamar tidur yang berantakan tidak baik untuk aliran energi, meskipun semua furnitur berada di tempat yang tepat.

Kompas.com
Shutterstock

Ilustrasi kasur dan tempat tidur.

2. Penempatan tempat tidur.

Aturan umum feng shui kamar tidur adalah memastikan headboard atau bagian atas ranjang berada di dekat dinding yang kokoh.

"Atau setidaknya ke arah dinding dengan jendela tertutup yang tidak memiliki aliran udara.

Posisi ini untuk mengurangi pergerakan Qi atau energi di atas kepala, sehingga kamu akan tidur nyenyak, ”jelas Odle.

Headboard harus pas dengan dinding.

Namun, lantai atau permukaan dinding dapat membuat sedikit jarak, jadi usahakan untuk menjaga tempat tidur sedekat mungkin dengan dinding.

Tetapi, jika karena alasan apapun tempat tidur tidak dapat didekatkan ke dinding, Odle menyarankan untuk berhati-hati agar pintu tetap tertutup, atau setidaknya sedikit terbuka, saat kamu berbaring di tempat tidur.

Tempat tidur yang kamu pilih juga penting.

Bingkai kayu solid atau headboard berlapis kain solid paling baik untuk feng shui.

Headboard dengan banyak panel, palang terbuka, atau tempat tidur dengan rak atau penyimpanan internal harus dihindari.

3. Pemilihan warna.

Untuk memilih warna feng shui terbaik untuk kamar tidur, Odle menyarankan agar menghindari warna primer, khususnya merah, ungu, biru, dan hitam.

Baca Juga: Mulai Tata Kehidupan dengan Berjualan Tanaman Hias Hingga Kaktus Langka, Umi Pipik Bantah Kuasai Harta Warisan Mendiang Uje, ‘Semua Sudah Dibagi’

Baca Juga: Renovasi Tanpa Mengganggu Tetangga, Ini Cara Hindari Konflik

“Warna-warna itu dapat memicu masalah besar tergantung pada energi feng shui ruang tersebut,” jelasnya.

Jadi, jika kamu mendekorasi ulang, cari furnitur, tempat tidur, dan aksesori yang berwarna netral.

Jika kamu hanya dapat mengubah satu elemen ruangan, ganti tempat tidur.

Carilah warna netral yang menenangkan tanpa terlihat tidak menarik, misalnya warna biru, merah muda, dan kelabu tua.

Baca Juga: Hindari Meletakan Furnitur Terlalu Besar, Begini Trik Mengatasi Apartemen yang Terlihat Sempit

Baca Juga: Tuai Pujian dan Rasa Sayang Warganet, Artis yang Baru Sembuh dari Penyakit Berbahaya dan Mulai Berjualan Tanaman Hias Ini Unggah Status di Social Media, Begini Isinya!

4. Cermin

Banyak orang suka memajang cermin di kamar tidur, namun kamar tidur feng shui seharusnya tidak demikian.

Odle mengungkapkan, karena cermin memantulkan cahaya, ini membuat energi kamar tidur menjadi sangat aktif, atau yang.

"Hal ini menyebabkan penundaan tidur setelah lampu padam, karena Anda menunggu energi kamar tidur menjadi lebih tenang, atau yin," ucap dia.

5. Keseimbangan energi.

Hal lain dari menciptakan kamar tidur berdasarkan feng shui adalah menerapkan solusi elemen yang diperlukan untuk melengkapi ruang.

Ada lima elemen, yaitu air, tanaman untuk kayu, warna api (merah dan ungu), dan benda-benda yang terbuat dari tanah atau logam.

Namun, Odle mengatakan bahwa ini bukan tentang memiliki kelima elemen yang diwakili di setiap ruangan.

"Perhitungan matematis mengungkapkan elemen mana yang diperlukan untuk mengoptimalkan kombinasi energi tak terlihat yang ada," terang dia.Artikel ini telah tayang di Kompas.comdengan judul "5 Panduan Feng Shui untuk Kamar agar Tidur Lebih Nyenyak

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya