IDEAOnline-Mewujudkan taman agar memberi energi dan kenikmatan ada banyak caranya.
Salah satunya dengan menghadirkan unsur air dengan membuat kolam ikan.
Karakter air ini memberikan efek positif bagi manusia.
Untuk menampilkan keindahan visual taman kolam, beberapa tanaman air dipakai sebagai pelengkap.
Tiga jenis tanaman ini paling banyak digunakan.
Isolepsis
Tanaman menyerupai rumput yang unik dan cantik.
Penampilannya mirip kabel serat optik yang ujungnya memancarkan sinar.
Baca Juga: Lengkapi Kolam Ikan dengan 4 Elemen Ini, Bisa buat Relaksasi
Batangnya seperti kabel berwarna hijau dengan bunga kancing berwarna cokelat keemasan tepat di ujung batangnya.
Ketinggian tanaman ini hanya 15– 20cm dengan lebar yang sama.
Cocok ditanam dalam pot gantung atau dalam pot biasa sebagai pengisi taman air.
Antanan
Daunnya cantik membulat dengan pinggiran bergelombang.
Mirip dengan daun lotus berukuran mini.
Permukaan daunnya mengilat, dihiasi tulang daun yang terlihat samar.
Tanaman ini hanya tumbuh sampai ketinggian 15–20 cm.
Baca Juga: Pertanyaan Paling Umum Saat Membuat Kolam Ikan, Ini Penjelasannya! (2)
Baca Juga: Pertanyaan Paling Umum Saat Membuat Kolam Ikan, Ini Penjelasannya! (1)
Tidak harus ditanam dalam lumpur, karena tanaman ini dapat hidup mengapung di permukaan air meski akarnya tidak berada dalam lumpur.
Bunganya putih kekuningan dengan 5 helai mahkota bunga.
Futoi
Cocok ditanam sebagai pembatas di pinggir kolam, atau sebagai aksen vertikal pada taman air bergaya Jepang.
Juga cocok untuk ditanam pada bagian kolam yang tidak bisa ditanami tanaman lain karena kondisinya yang kurang cahaya atau kurang subur.
Baca Juga: Bentuk dan Jenis Ikan Menentukan Kolamnya, Ini 4 Pilihannya!
#BerbagiIDEA