IDEAonline- Melakukan pembersihan secara menyeluruh di rumah sangat diperlukan untuk menghindari penyakit, terutama di tengah merebaknya pandemi virus Corona
Maka dari itu, IDEA lovers perlu menciptakan serta menjaga kesehatan rumah dari bahaya virus Corona yang mengintai.
Hal ini tentunya bertujuan untuk meminimalisir bahkan melenyapkan keberadaan virus yang mungkin ada di dalam rumah.
Baca Juga: Kasur Jadi Salah Satu Tempat Ngumpul Saat Pandemi, Simak Cara Buat Titik Ini Lebih Nyaman!
Lalu apa kabar dengan kamar mandi?
bagaimana jika kamar mandi tempat kita membilas tubuh justru kotor dan jarang dibersihkan?
Jangan buru-buru menghabiskan banyak uang untuk membeli pembersih interior rumah.
Beberapa zat pembersih itu mungkin handal untuk merontokkan kotoran.
Lalu, apa saja yang bisa dibersihkan?
1. Kloset
Tidak jarang kita menemukan kasus terkelupasnya email kloset. Ya, lapisan terluar atau email kloset adalah yang paling rentan terkena "cacat".
Lapisan ini seringkali terkelupas padahal kloset belum lama digunakan. Hal ini dapat terjadi karena perawatan kloset yang salah. Berikut ini kami sajikan tips merawat kloset.
Baca Juga: Gagal Nikah, Rumah Penyanyi Ini Mendadak Sepi Bak Tak Berpenghuni
Pertama. Untuk membersihkan kloset, cukup bilas dengan air bersih sehari sekali. Sumber air yang digunakan bukan dari flush, tetapi air bersih dari sumber lain.
Kedua. Jangan menggunakan sikat saat membersihkan kloset karena sikat dapat membuat email kloset tergores.
Gunakan lap kain dan ikat pada tongkat kayu agar dapat menjangkau bagian yang jauh.
Ketiga. Bila ingin menggunakan pembersih, cukup gunakan sabun colek.
Jangan gunakan cairan pembersih lantai karena jenis ini terlalu keras untuk kloset. Lapisan terluar kloset dapat terkelupas dengan mudah.
2. Lantai kamar mandi
Jika lantainya masih belum ada kerak yang membandel, membersihkannya pun mudah.
Lalu bagaimana jika sudah ada kotoran yang membandel?
Kerak di lantai kamar mandi bisa muncul dari sisa-sisa air sabun.
Baca Juga: Sudah Tak Bisa Menulari! Beberapa Pekan Sembuh dari Covid-19, Tas PCR Lagi Hasilnya Positif
Cara membersihkannya pun hanya menggunakan batu apung dan air sabun yang digosok-gosokkan ke kerak secara berulang.Setelah itu bilas dengan air bersih.
Kamu juga bisa menaburkan bubuk kaporit secara merata ke lantai dan dinding kamar mandi.
Diamkan selama 30 menit sampai 1 jam hingga berbuih.Selanjutnya, bilas dengan air, lalu gosok dan sikat dengan air sabun.Setelah itu, bilas lagi dengan air.
#Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork
(*)