Bukan Garam tapi Bau-bauan Ini yang Dapat Cegah Ular Masuk Rumah

Rabu, 24 Maret 2021 | 10:38
youtube.com

Ular masuk rumah, bukan dengan garam mencegahnya tapi bau-bauan menyengat.

IDEAOnline-Kemunculan ular ditengah-tengah permukiman warga sedang marak beberapa waktu belakangan ini.

Hal ini menimbulkan keresahan di tengah-tengah warga karena hewan melata ini dianggap berbahaya.

Biasanya, warga mencegah ular masuk ke kediaman mereka dengan menaburkan garam di sekeliling rumah.

Namun, ternyata penggunaan garam untuk mencegah ular masuk rumah merupakan sebuah mitos.

Hal itu disampaikan oleh Ave, anggota komunitas pemerhati ular Aspera.

Menurut Ave, penaburan garam tidak akan berpengaruh apa-apa terhadap ular.

Ular cenderung lebih menghindari bau-bauan yang menyengat penciuman.

Baca Juga: Jangan Lupa Bersihkan Tumpukan Daun Bila Tak Mau Ular Bersarang!

Grid.id

Ilustrasi-Ular masuk rumah.

Penggunaan bensin, cairan pembersih lantai hingga minyak wangi bisa menjadi opsi agar ular tidak masuk ke dalam rumah.

"Tapi kalau bensin bahaya dan kalau bentuknya cair kayak karbol, minyak wangi, pembersih lantai itu kan menguap secara cepat," ucap Ave di Taman Wisata Alam Angke Kapuk, Penjaringan, Jakarta Utara, Kamis (19/12/2019).

Ia lebih menganjurkan bau-bauan yang bersumber dari benda padat seperti sulfur ataupun kapur barus.

Bau-bauan dari benda padat itu dianggap cukup efektif untuk mencegah ular masuk kedalam rumah serta bisa bertahan lebih lama.

"Itu lebih lama tahannya dibanding yang jenis liquid ya," ujar Ave. Artikel ini telah tayang di Kompas.comdengan judul Tabur Garam untuk Cegah Ular Masuk Rumah Hanya Mitos, Ini Cara yang Benar

#BerbagiIDEA

Tag

Editor : Maulina Kadiranti