Tips Kombinasi Warna, Panduan Praktis Mengecat Rumah agar Bikin Betah

Rabu, 14 April 2021 | 16:30
dok. Nippon Paint Indonesia

Kombinasi warna cat netral dan terang cat dengan furnitur yang berwarna-warni.

IDEAOnline-Memilih menggunakan warna sebagai cara untuk mengubah suasana ruang, adalah cara yang tepat.

Pasalnya, warna menjadi elemen desain yang paling mudah ditangkap oleh mata.

Maka, saat kamu ingin sedikit instan untuk mengubah suasana ruang, penggunaan warna adalah pilihan tepat.

Selain secara instan bisa memunculkan suasana baru, warna juga bisa kamu pakai untuk menguatkan karakter ruang dan karakter atau identitas kamu sebagai pemilik rumah.

Pernyataan ini disampaikan oleh Endy Nahya, Desainer Interior Nippon Paint Indonesia, saat berbicara tentang "Hobi Dekorasi Selama Pandemi, agar #betahdirumah" di acara virtual media gathering (9/04/21).

Dari jutaan warna yang ada di dunia, setiap warnanya memiliki karakter khusus yang berpengaruh pada psikologi seseorang dan bisa memengaruhi suasana hati.

Baca Juga: Hilangkan Serangga Cukup dengan Bahan Alami yang Ada di Rumah, Gausah Semprot Obat Kimia Lagi!

Baca Juga: Toilet Ini Diklaim Bisa Ketahui Penyakit Manusia, Cara Kerjanya Luar Biasa!

Maka tak heran, warna pun sering dipakai sebagai terpai psikis bagi pemilik rumah yang mungkin saja sedang mengalami gangguan mental (berat maupun ringan), atau sekadar kelelahan psikis yang perlu penyegaran.

Menghadirkan warna di dalam sebuah ruang, memang tak hanya melulu melalui cat atau pelapis dinding, lantai, atau plafon.

Warna di dalam ruang dapat pula dihadirkan melalui furnitur, softfurnishing, atau dekorasi dan aksesori ruang.

Namun, dalam pengaplikasian, warna cat dan elemen lain dalam interior ini saling berhubungan dan mendukung.

Karenanya ketika kamu ingin mengkombinasikan warna dalam ruang, pilihannya harus mempertimbangkan semua elemen ini.

Jangan salah pilih warna untuk padu padan yang tepat, karena bisa bikin ruangmu jadi terkesan berantakan dan tak nyaman.

Baca Juga: Tips Sukses Mengecat: Pilih Produk, Warna, dan Aplikasi Tepat

Baca Juga: Balita Tewas Usai Telan Cairan Disinfektan, Waspada Anak Keracunan Saat Menelan Cairan Pembersih yang Ada di Rumah!

Dok. Nippon Paint Indonesia

Contoh kombinasi warna ceria, cerah, berani untuk bangkitkan semangat

Lantas, seperti apa langkah mudah untuk memilih kombinasi warna dalam satu ruang?

IdeaOnline sajikan tipsnya sebagai berikut.

1. Miliki dan rasakan sebanyak mungkin sensasi warna

Memiliki dan pernah merasakan berbagai sensasi warna akan membantu kamu menemukan kenyamanan saat berinteraksi warna dan menggali selera yang kamu miliki terhadap sebuah warna.

Ini akan semakin menguatkan pengalaman rasa kamu terhadap warna-warna dan kombinasinya.

Baca Juga: Malang Benar Nasib Anak Ini, Alami Bengkak Disekujur Tubuh Usai Sentuh Tanaman Beracun, Ini Penampakan Wajahnya yang Bikin Miris!

Baca Juga: Hilangkan Serangga Cukup dengan Bahan Alami yang Ada di Rumah, Gausah Semprot Obat Kimia Lagi!

Caranya, kamu bisa berjalan-jalan ke alam bebas, membaca banyak buku bergambar, menonton tayangan rumah atau bangunan yang mengaplikasikan aneka warna, atau browsing internet untuk aneka pengaplikasian warna dalam sebuah ruang.

Dari sini, rasakan warna apa yang membuat kamu "berhenti" karena merasa nyaman, suka, atau sekadar tertarik.

2. Kenali fungsi ruang dan suasana yang ingin diciptakan.

Endy Nahya memberikan tips, cara mengenali ruang dengan beberapa pertanyaan: Mengapa ruang ini penting buat saya? Nuansa apa yang saya inginkan ada di ruangan ini?

Lantas, kaitkan fungsi ruang itu dengan warna tertentu yang memiliki sifat serupa.

Misalnya, warna-warnapembangkit semangat dikaitkan dengan ruang kerja, warna-warnahangat dikaitkan dengan ruang keluarga.

Baca Juga: Fakta tentang Warna Kuning, Tips Padu Padan agar Optimal dan Menarik

Baca Juga: Malang Benar Nasib Anak Ini, Alami Bengkak Disekujur Tubuh Usai Sentuh Tanaman Beracun, Ini Penampakan Wajahnya yang Bikin Miris!

dok. Nippon Paint Indonesia

Satu bidang dinding dicat dengan satu warna lebih gelap agar ruang tak monoton.

3. Pahami pengelompokan warna.

Kamu bisa melihat pengelompokan warna ini buku atau internet, atau mengikuti pengelompokan warna dari beberapa industri.

Ini akan memudahkan kamu untuk mencoba berbagai teori kombinasi warna untuk mewujudkan tema-tema pilihan, misalnya tema ceria, natural, atau elegan.

Untuk menngurangi kejenuhan, tema warna ceria dengan memadukan warna-warna netral dengan sebuah warna yang cerah akan menghidupkan kesan ruang.

4. Perhatikan warna dominan yang sudah ada di ruang.

Ini bisa kamu lakukan dengan memerhatikan warna-warna funrnitur, softfurbishing, atau dekorasi ruang.

Endy Nahya memberi contoh, beberapa furnitur warna gelap akan terlihat elegan ketika dipadukan dengan cat warna gelap, dengan catatan warna lantai dan langit-langit adalah terang.

Sebaliknya, jika ruangan memiliki furnitur dengan berbagai warna, disarankan memilih warna cat yang terang, terutama warna-warna netral.

Contoh lain, jika furnitur dominan berwarna terang, dapat dikombinasikan dengan berbagai warna bright atau soft.

Atau, kamu bisa berikan aksen dengan mengambilsalah satu bidang untuk warna yang lebih gelap agar tidak monoton.

Baca Juga: Ruang Keluarga Lebih Hangat dan Privat, Cermati Lokasi dan Penataannya

Baca Juga: Ternyata Tepung Terigu Bisa Angkat Minyak Bandel di Kompor, Nyesal Baru Tahu Sekarang!

dok. Nippon Paint Indonesia

Aksen warna kuning pada satu bidang dinding untuk bangkitkan suasana.

5. Hadirkan aksen warna di dalam ruangan.

Aksen warna bisa diaplikasikan dengan beberapa cara.

Arsitek Erwin Hawawinata, misalnya, biasanya menggunakan rumus 60-30-10, yaitu 60% untuk warna konsep dasar, 30% untuk variasi warna turunan, dan 10% untuk warna aksen atau pemikat.

6. Warna monokromatis paling aman.

Jika kamu masih takut salah mengombinasikan warna, gunakan kombinasi warna monokromatis yang hampir tak pernah salah.

Warna monokromatis diambil dari sebuah warna dan turunannya yang dicampur hitam atau putih.

7. Gunakan motif-motif yang mendukung tema ruangan.

Misalnya, kamu bisa gunakan motif floral untuk ruang bergaya feminin.

Motif ini akan mempercantik dan menghidupkan kesan ruang.

Motif ini dapat diaplikasikan pada dinding, pelapis furnitur, dan sebagainya.

8. Sebagai sentuhan akhir, gunakan berbagai aksesori ruang yang akan menambah nilai personal dan menghidupkan suasana ruang.

Kamu juga bisa menggunakan aksesori yang memperbaiki kekurangan ruang, misalnya kaca untuk memperluas ruang.

Nah, dengan mempraktekkan langkah ini, dijamin ruang kamu jadi indah dan bikin keluargamu makin betah di rumah.

Baca Juga: Begini Trik Memberi Aksen Warna pada Ruang, Mudah Dipraktekkan!

#BerbagiIDEA

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya