IDEAonline- Perempuan asal Rusia bernama Nastasya Shine mendadak viral di TikTok beberapa waktu lalu.
Konten yang diunggah kala itu berkonsep kehidupan keluarga sederhana. Sejak viral, Nastasya pun telah memiliki 1 juta followers di TikTok.
RobbyShine diketahuipernah membintangi film layar lebar, diantaranya Genderuwo (2007), Claudia/Jasmine (2008) dan Bangkit dari Lumpur (2013).
Beberapa judul sinetron juga pernah dibintangi oleh Robby, seperti Cinta Indah 2 (2009), Jiran (2009), dsb.
Menetap di Indonesia
Sejak menikah, Nastasya Shine memilih untuk mengikuti suaminya yang tinggal di Indonesia.
Dilansir dari Grid.id, sempat shock saat tinggal di hunian di Indonesia, salah satunya karena tikus!
"Hari ini cuci semua rumah ada tikus di rumah, udah kayak Zoo Park," ungkap Nastasya Shine saat dikutip Grid.ID di Live Stremaning Rumpi Trans Tv, baru-baru ini.
Menanggapi hal ini, Robby Shine menjelaskan bahwa istrinya terkejut melihat jumlah fan ukuran tikus di Indonesia yang besar.
"Jadi gini, di rumah tiba-tiba ada aja tikus, dia di rumah di luar (negeri) di sana, dia nggak pernah liat tikus kayak di Jakarta, gede-gede gitu," ungkap Nastasya Shine.
Hal tersebut dibenarkan oleh Nastasya Shine yang terkejut melihat ukuran tikus di Indonesia.
"Besar-besar di sini, di my country sedikit aja, di sini besar, lebih besar dari saya," ungkap Nastasya Shine.
Bahkan, sambil bercanda Nastasya Shine mengungkapkan bahwa dirinya diam-diam ingin memasak tikus tersebut untuk Robby Shine.
"Saya sudah mau masak itu tikus untuk suami, pandemi nggak ada uang kan, saya masak tikus, karena nggak ada uang, ada 1 strategi masak tikus, suami nggak tau saya udah masak, hahaha," tutup Nastasya Shine.
Agar tikus tak betah di rumah
Tikus berkembang biak di tempat hangat, seperti tumpukan kardus, dan sebagainya.
Geser tumpukan barang-barang sehingga mengacaukan memori tikus dan membuat mereka enggan bersarang lagi di sana.
Tidak menyimpan makanan stok makanan berlimpah. Jika terpaksa, gunakan wadah yang sulit digigit tikus (misalnya wadah dari kaleng).
Gimana menurut IDEA lovers?
#Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork
(*)