Pantas Saja Masih Banyak yang Tertukar Saat Beli, Ternyata Ini Perbedaan yang Paling Mudah Antara Vinil dan Parket, Ibu-Ibu!

Jumat, 18 Juni 2021 | 09:00
Metro Flooring Professional Luxury Vinyl Flooring Installation | Moore, OK

Pantas Saja Masih Banyak yang Tertukar Saat Beli, Ternyata Ini Perbedaan yang Paling Mudah Antara Vinil dan Parket Ibu-Ibu!

IDEAOnline -Agar suasana ruangan lebih hidup dan menarik,tak ada salahnya IDEA lovers mendekor isi rumah.

Bisa dengan menambahkanaksesori lantai yang berwarna cerah dan berpola unik.

Hal ini bisa didapatkan dengan cara memilih berbagai pelapis atau penutup lantai. Vinil bisa jadi salah satu pilihannya.

Vinil

Motif dan tekstur bahan ini dapat dibuat mirp tekstur aslinya karena motif-motif vinil dibuat dengan teknologi printing (cetakan) sehingga dapat dipilih sesuai selera.

Keunggulan fisiknya ada pada kelenturannya.

Baca Juga: Saat Wallpaper Dinding jadi Pencipta Suasana, Ini 6 Inspirasinya!

Baca Juga: Siapa Sangka dengan Modal hanya Rp 50 Ribu, Ibu-ibu Bisa Ganti Suasana Dinding Jadi Baru Lagi, Jawaban Renovasi Murah!

Dengan kelenturan yang dimilikinya tidak saja membuat vinil mudah diaplikasikan tetapi juga menjanjikan kenyamanan yang lebih saat diinjak.

Vinil yang berbahan dasar PVC (bahan pembuat plastik) juga dilengkapi dengan bahan antigores.

Namun, produk ini tetap harus dijaga dari “sentuhan” benda-benda tajam karena secara produk vinil tetap tidak sekeras batu alam maupun keramik.

freshome

Ilustrasi lantai vinil seperti tampilan ekspos semen.

Ketahui jenis lantai vinil

Ada dua bentuk penutup lantai vinil yang tersedia di pasaran yaitu lembaran (sheet) dantile(dipotong kotak-kotak seperti ubin).

Baca Juga: Tinggal di Hunian Bak Istana Bahkan Ruang Makannya Muat Orang Sekampung, Siapa Sangka Begini Kondisi Rumah Mantan Istri Rhoma Irama!

Baca Juga: Buka Banyak Kesempatan Kerja, Yuk Kenalan dengan Program Pendidikan Vokasi Indonesia-Belanda ‘Tailor Made Training Plus’

Sedangkan dari komposisi bahan penyusunnya, vinil dapat dibedakan dalamhomogenous(lapisan atas dan bawah berupa PVC) dan jenisprinting.

Vinil homogenous memiliki ketebalan 2 mm dan relatif lebih getas. Sementara jenis printing memiliki ketebalan sekitar 3 mm dan terdiri dari 3 lapisan (terbawah PVC, cetakan motif/warna, dan lapisan teratas adalah coating).

Khusus untuk pijakan tangga disediakan bentuk membualat sehingga aman ketika diinjak.

Merawat Vinil?

Tidak sulit merawat vinil. Bila sudah kusam/kotor cukup dipoles ulang.

Umumnya kotoran menempel pada lapisan polish. Cairan kimia dibutuhkan untuk membersihkannya dan mengangkat polish atau coating.

Alat aplikasinya cukup menggunakan kain pel biasa. Setelah polish lama diangkat, aplikasikan polish baru agar lantai tetap kinclong.

istimewa

Ilustrasi susunan Parket laminate.

Perbedaan lantai Vinil dengan ParketLaminate

Baca Juga: Tinggal di Hunian Bak Istana Bahkan Ruang Makannya Muat Orang Sekampung, Siapa Sangka Begini Kondisi Rumah Mantan Istri Rhoma Irama!

Baca Juga: Pantas Saja Masuk Kamar Malah Sesak, Jangan Lagi Satukan Lemari dan Meja Rias di Kamar Tidur, Ini Kata Ahli!

Secara tampilan kedua jenis penutup lantai ini tak jauh berbeda. Bahkan, nyaris sama.

Yang membedakan keduanya adalah terletak pada bahancore-nya, yaitu bahan yang ada dilayerkedua.

Bagian inti darilaminateterbuat dari MDF atau HDF, yang merupakan serat-serat kayu yang dimampatkan.

Sedangkancoreuntuk vinil dibuat dari serat sintetis (bahan plastik) yang tahan api dan tidak mudah terbakar.

Dari jenis bahan padacore-nya maka vinil memiliki ketahanan yang lebih terhadap air karena vinil tidak memiliki karakter kayu sama sekali (tidak lunak dan tidak berpori dan tahan terhadap air).

Secara tampilan keduanya susah dibedakan karena motif dibuat dan dicetak di pabrik. Jadi, tak hanya bisa dibuat menyerupai kayu, vinil pun dapat dibuat menyerupai marmer atau batu alam lainnya. (Johanna Erly/IDEA)

#Rumahminimalis #Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork #rumahtropis

(*)

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya