Menyimpan Barang-Barang di Rumah Ada Aturan Mainnya, Ikuti dan Rasakan Manfaatnya!  

Rabu, 04 Mei 2022 | 09:15
Dok. Netflix Tidying Up with Marie Kondo

Ilustrasi menyimpan barang.

IDEAOnline-Ada hal yang sering tak terpikirkan oleh seseorang saat menyimpan barang di rumah.

Bukankah kita tinggal mencari rak, kotak kardus, atau kontainer kosong, menyisipkan dan memasukkan semua barangnya ke dalam?

Mungkin sekilas tak ada yang salah dengan pendapat ini.

Namun, pernahkah IDEA Lovers menyadari bahwa sebagian besar sumber kekacauan di rumah berasal dari kebiasaan menyimpan barang yang menjalankan prinsip “sekadar” menyimpan tersebut?

Saat memasukkan barang biasanya kamu tidak mengalami masalah.

Tapi coba bayangkan beberapa bulan kemudian, saat kamu harus mencari kembali barang-barang yang disimpan sembarangan tersebut.

Bisa jadi kamu butuh waktu lama untuk menemukannya.

Tidak jarang akhirnya kamu menyerah dan mengambil jalan pintas membelinya lagi, karena tidak tahu barang-barang itu ada di mana.

Dampak lainnya, kadang kamu dibuat terkaget-kaget, ketika tiba-tiba si barang ‘hilang’ bisa muncul di tempat tidak terduga dan di saat kamu tidak membutuhkannya lagi.

Baca Juga: Cara Mewujudkan Desain Dapur Ideal untuk Kaum Urban Masa Kini

Baca Juga: Membersihkan Dapur secara Optimal dan Cepat, Hanya Butuh 30 Menit!

Nah, untuk menghindari hal ini terjadi, sangat kamu penting melakukan aturan atau prinsip yang berlaku saat menyimpan barang.

Inilah aturan menyimpan barang untuk menjaga kerapian rumah dan menghindarkan rumah dari segala kekacauan di kemudian hari.

Tempat dan Lokasi yang Pasti

Prinsip rapi ini mengajak kamu untuk menyimpan secara benar dengan aturan main.

Setiap barang harus memiliki tempat atau lokasi penyimpanan yang pasti, sehingga risiko hilangnya barang menjadi berkurang.

Kamu juga akan mudah menemukan barang-barang yang kamu disimpan saat memerlukannya.

Barang-barang pun terhindar dari risiko kerusakan akibat salah ambil, salah tumpuk, salah tarik, sehingga terjatuh atau terhimpit hingga penyok.

Keuntungan lainnya, penyimpanan yang rapi akan membuat kegiatan simpan-ambil bukan lagi pekerjaan yang harus dihindari.

Baca Juga: Trik Memadukan Tampilan Interior dan Eksterior Rumah agar Terlihat Serasi

Baca Juga: Ini Lho Perencanaan Awal sebelum Membangun Rumah agar Aman dari Hujan dan Panas

Kelompokkan Jenis Barang

Setiap barang harus dikelompokkan dengan aturan tertentu.

Mulai dari jenis barang pecah belah, peralatan kebersihan, barang berukuran besar dan panjang, hingga yang berukuran kecil.

Tentukan Model Simpan

Langkah berikutnya adalah menentukan lokasi dan model penyimpanannya.

Ada 2 cara dalam poin ini yang bisa kamu terapkan sesuai kondisi rumahmu.

Pertama, kamu bisa mendata barang yang ada terlebih dahulu, baru kemudian mengatur lokasinya di dalam gudang atau tempat penyimpanan yang kamu punya.

Cara kedua, pastikan dulu besaran gudang dan lokasinya, kemudian baru ditetapkan jenis barang yang boleh disimpan di dalamnya.

Baca Juga: Ahli Gizi Peringatkan, 5 Jenis Penyakit Ini Kerap Muncul Pasca Lebaran, Waspadai!

Baca Juga: ART Belum Ada, Capek Bersihkan Rumah setelah Ditinggal Mudik? Prioritaskan Pembersihan di Setiap Ruang dengan Cara Ini!

Identifikasi Barang

Beri label atau identitas barang pada penyimpanan.

Label ini memastikan kamu tidak salah menyimpan barang dan memudahkan pula saat mencarinya.

Label juga membantu memastikan apakah sebuah barang layak dimasukkan ke lokasi tertentu atau memang harus disingkirkan.

Pemberian label akan menuntun kamu untuk memiliki daftar inventaris barang yang akurat.

Jangan mudah menambah kelompok barang atau membuat label tambahan.

Lebih baik kamu menghabiskan waktu lebih lama untuk memilah-milah jenis dan kategori barang, menyusun dan menempatkannya pada lokasi yang telah kamu atur.

Cek berita seputar hunian dan inspirasi terkini di websitewww.ideaonline.co.id,Facebook IDEA Online,TikTok IDEAonline,Instagram @ideaonline,Instagram @tabloidrumah, danYoutube IDEA RUMAH.

#Rumahminimalis #Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork #Rumahtropis #ConsciousLivingIDEA #ConsciousLiving

(*)

Tag

Editor : Johanna Erly Widyartanti