IDEAonline - Ada banyak cara yang dapat kamu lakukan untuk menghias dinding di rumah kamu.
Salah satunya adalah dengan cermin.
Cermin dapat digunakan untuk menghias dinding di rumahmu untuk menciptakan berbagai tampilan.
Salah satu alterntif dekorasi dengan cermin adalah membuat dinding galeri cermin dengan memadukan beberapa cermin hias.
Dilansir dari decoist.com, berikut adalah langkah-langkah yang dapat IDEA Lovers ikuti untuk menciptakan dinding galeri cermin yang cantik.
Baca Juga: 6 Inspirasi Desain Lemari untuk Meningkatkan Estetika Kamar Tidur
Pilih Lokasinya
Jika IDEA Lovers memiliki dinding kosong yang membosankan di suatu tempat di rumah, ini akan menjadi titik awal yang sangat baik.
Mungkin kamu dapat mendekorasi pintu masuk dan memamerkan koleksi cermin kamu.
Atau, kamu dapat meletakkan meja konsol di ruang tamu dan membuat pernyataan yang berani.
Di sisi lain, dinding shiplap hitam dapat membuat bingkai cermin emas menonjol, sementara berbagai bentuk menambah daya tarik visual.
Campur dan Cocokkan
Setelah menentukan lokasi yang tepat untuk dinding galeri cermin ini, sekarang saatnya untuk memilih cermin-cermin yang akan dipajang.
Jangan ragu untuk menjadi berani dan memilih cermin dengan bingkai yang menarik.
Namun, ada satu hal yang perlu diingat.
Untuk membuat koleksi yang dikuratori, kamu harus menemukan elemen yang sama di antara bingkai cermin; mungkin gaya, bentuk, atau warna bingkai.
Trik ini akan membantu membuat dinding galeri yang indah, dan setiap bagian akan terlihat padu.
Baca Juga: Seimbangkan Kehidupan Pribadi dan Pekerjaan dengan Beberapa Tips Ini!
Dapatkan Satu Set Cermin
Jika IDEA Lovers tidak suka desain atau mendekorasi sendiri, dapatkan langsung satu set cermin.
Langkah ini akan membuat segalanya lebih mudah, karena satu set yang terdiri atas tiga cermin serupa sangatlah ideal untuk memulai dinding galeri.
Yang perlu kamu lakukan adalah menambahkan cermin aksen yang akan membuat pernyataan.
Jika tidak yakin mana yang paling cocok, lebih baik menggunakan bentuk yang sama tetapi dalam bingkai yang berbeda.
Baca Juga: Cara Menciptakan Hunian Ala Resor Bernuansa Alam dengan Sentuhan Vintage
Tambahkan Titik Fokus
Cermin aksen akan membuat titik fokus yang berani dan mempercantik dinding galeri cermin.
Cermin dinding sunburst sangat ideal untuk menambahkan sentuhan visual yang menarik.
Tambahkan cermin dengan bingkai emas tebal untuk mempertahankan gaya yang sama, dan lengkapi dengan cermin bundar untuk pengaturan yang kohesif dan penuh selera.
Bentuk dan gaya bingkai akan tetap menjadi elemen umum untuk dinding galeri, sedangkan ukuran yang bervariasi dapat menambahkan sentuhan daya tarik visual.
Cek berita seputar hunian dan inspirasi terkini di website www.ideaonline.co.id, Facebook IDEA Online, TikTok IDEAonline, Instagram @ideaonline, Instagram @tabloidrumah, dan Youtube IDEA RUMAH.
#Rumahminimalis #Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork #Rumahtropis #ConsciousLivingIDEA #ConsciousLiving
(*)