Pahami Dulu Perbedaan Wajan Berdasarkan Jenisnya, Ada yang Butuh Minyak Lebih Banyak!

Minggu, 15 Mei 2022 | 07:30
Pixabay

Mulai Hari Ini Jangan Lagi Asal Pilih Wajan, Kenali Dulu Jenisnya dan Perbedaannya Saat Memasak!

IDEAOnline -Banyak orang menganggap bahwa memasak sendiri di rumah ialah kegiatan yang merepotkan.

Mereka cenderung membeli makanan dari luar karena dinilai praktis. Selain itu, ketika membeli makanan di luar, akan mempersingkat waktu yang dihabiskan.

Di samping itu, beberapa orang justru lebih memilih memasak sendiri dibandingkan membelinya dari luar.

Namun, sebelum menikmati masakan sendiri tak ada salahnya mempertimbangkan wajan yang ingin dipakai.

Meski, beberapa orang memilih atau masih menggunakan satu wajan untuk multifungsi, namun bagi yang ingin memaksimalkan hasil masakan, ada beberapa pilihan yang dibedakan untuk setiap fungsi.

Baca Juga:Coba Singkirkan 5 Hal Ini di Dapur, Wajar Saja Dapur Malah Jadi Makin Berantakan!

Baca Juga:Digadang-gadang Habiskan Rp 20 Miliar, Begini Konsep Rumah Ayu Ting-ting yang Diungkap oleh Sang Arsitek

Simak perbedaan beberapa wajan yang sudah dirangkum oleh IDEAonline:

1. Fry Pan

Fry pan.

Jenis ini digunakan untuk menumis dan menggoreng (dengan sedikit minyak).

Ada berbagai ukuran agar dapat digunakan sesuai kebutuhan (bersarnya porsi masakan). Umumnya agak datar.

Untuk porsi yang lebih besar, bisa memilih yang agak cekung.

2. Grill Pandan Griddle Pan

thewirecutter

2. Grill Pan dan Griddle Pan

Baca Juga:Melahirkan Secara Normal di Rumah Sakit dengan Fasilitas Mewah, Kamar Perawatan Istri Vincent Verhaag Jadi Sorotan Warganet

Baca Juga:Agar Terhindar dari Bakteri, Ini 8 Hal yang Harus Dilakukan Saat Berada di Toilet Umum

Digunakan untuk memanggang. Grill pan, bergerigi (naik-turun) pada permukaan bagian dalam.

Fungsinya untuk menghasilkan “tekstur” naik-turun pada hasil panggangan.

Juga, agar minyak dapat turun (dialirkan) ke bagian cekungan dan tak terbawa dalam makanan yang dipanggang.

Sedangkan griddle pan, untuk hasil panggangan dengan visual yang polos (tak bertekstur).

3.Wok

Alibaba

Cina Wok Pan

Baca Juga:6 Alasan Tikus Menetap di Rumah, Nomor 2 Coba Dikurangi dari Sekarang

Baca Juga:Lemak dan Bau pada Piring Kotor Bisa Hilang Saat Dituangkan Minyak Satu Ini, Begini Caranya!

Digunakan untuk menggoreng dengan minyak yang banyak.

Bentuknya yang cekung agar dapat menampung minyak yang banyak dan membuat bahan masakan terendam dalam minyak.

4.Souce Pan

Biasa digunakan untuk membuat saus. Punya kedalaman dan umumnya ukurannya tidak terlalu lebar (14cm-18cm).

5.Stock Pot

Memiliki fungsi seperti wajan, tetapi biasa digunakan untuk memasak makanan yang berkuah.

Cek berita seputar hunian dan inspirasi terkini di websitewww.ideaonline.co.id,Facebook IDEA Online,TikTok IDEAonline,Instagram @ideaonline,Instagram @tabloidrumah, danYoutube IDEA RUMAH.

#Rumahminimalis #Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork #Rumahtropis #ConsciousLivingIDEA #ConsciousLiving

(*)

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya