Singkirkan Bentuk Tajam dan Aneh Seperti Patung hingga Antena pada Eksterior Rumah, Ganggu Energi Produktif!

Sabtu, 04 Juni 2022 | 07:30
Picasa

Hindari Kebiasaan Buruk Saat Menata Eksterior, Stop Letakan Benda Ini di Seberang Pintu Utama

IDEAonline -Sama seperti orang sakit, pemeriksaan feng shui rumah pun perlu melibatkan seorang ahli feng shui rumah agar hasilnya akurat.

Keberadaan seorang ahli feng shui rumah sangat diperlukan karena merekalah yang lebih paham akan ilmu dan praktiknya.

Dalam feng shui, segala sesuatu dipercaya memiliki lima elemen dasarnya.

Agar bisa memaksimalkan potensinya, setiap benda perlu diidentifikasi terlebih dahulu untuk kemudian digunakan sesuai dengan lima elemen dasar.

Untuk urusan ini, IDEA lovers tak bisa melakukannya sendirian dan perlu menggunakan jasa ahli feng shui rumah.

Memang benar jika rumah memiliki feng shui eksterior yang menantang, sangat sulit untuk mencapai feng shui yang baik di dalam rumah. Sulit, tetapi bukan tidak mungkin.

Tetapi pendekatan yang paling efektif adalah menciptakan feng shui terbaik di bagian luar rumah untuk meningkatkan energi yang baik di dalamnya.

Baca Juga:Bebas dari Penjara, Angelina Sondakh Akui Kini Butuh Pendamping Hidup, Apartemennya Jadi Sorotan Warganet.

Baca Juga:Terungkap Penyebab Mesin Cuci Bisa Jamuran, Jangan Lagi Tumpuk Baju Kotor, Ini Solusinya!

Aneh dan Tajam

Bentuk tertentu serta bentuktajam yang berada di sekitar rumah, dipercaya dapat mengakibatkanpengaruh negatif, seperti membuatbangkrut usaha, menghancurkankehidupan rumah tangga, bahkanmemakan korban jiwa.

Unsplash
Unsplash/Bram Naus

ilustrasi papan reklame

Sebab itu, obyek-obyek yang ada di sekitarbangunan sangat penting diteliti.

Pengamatan terhadap faktoreksterior meliputi berbagai obyekyang berbentuk tidak wajar dantajam yang ada di sekitar bangunan, seperti antena telekomunikasi, papanreklame, jaringan kabel listrik, ataupatung.

Baca Juga:Bagaimana Cara Mengusir Noda Kuning di Baju Putih? Ternyata Hanya Bermodal 2 Ribu Rupiah, Bisa Begini!

Baca Juga:Bagaimana Cara Mengusir Noda Kuning pada Dudukan Toilet? Tinggal Siapkan Pasta Bumbu Dapur Ini!

Pxhere
Pxhere

ilustrasi patung

Benda-benda yang diteliti inikhususnya yang ada di depan ataudi seberang pintu utama, baik yangletaknya dekat maupun yang sedikitjauh dari pintu utama.

Menghalangi EnergiProduktif

Obyek aneh atau tajam yangberada di sekitar bangunan yangarahnya ke posisi pintu utama, memang tidak baik menurutFeng Shui.

Obyek-obyek tersebutmemproduksi energi negatif (Sha Qi) serta menghalangi energi produktif (Sheng Qi) yang akan masuk ke pinturumah.

Bahkan obyek tersebut didugadapat merusak energi rezeki yang telahsinggah di dalam rumah.

Melansir Tabloid RUMAH edisi 85, inidampak buruk yangmempengaruhi kehidupan penghunibangunan, kualitasnya tergantungobyek yang mempengaruhinya.

  • Apabila bentuk tajam (sepertisusunan batu alam) dari obyekyang diteliti mengarah ke pintudan bangunan rumah, biasanya sipenghuni—dalam kehidupan sehariharimaupun kariernya—seringdirugikan atau dilukai oleh orangluar dan teman dekat.
  • Apabila rumah berhadapandengan bentuk yang mengerikan (seperti patung setan atau binatangmitologi), umumnya kegelisahansenantiasa menghantui kehidupanpenghuni. Hubungan keluarga jugatidak bisa berjalan secara harmonis.
  • Obyek senjata yang mengarah kerumah (seperti moncong meriamdan senjata pembunuh lainnya) sering menimbulkan petaka pada kehidupan, sebab obyek senjatatersebut biasanya mengundanghawa kematian.
Baca Juga:Barang Malah Makin Menumpuk, Rumah Makin Sempit, Ternyata Ini yang Bisa Dilakukan untuk Menyetop Kebiasaan Konsumtif!

Baca Juga:Bingung Saat Menentukan Takaran Air pada Cat? Tak Susah, Ini Caranya

Apabila di sekitar banguan yangmasih di dalam wilayah sendiriterdapat benda-benda di atas, sebaiknya benda tersebut disingkirkanatau diperbaiki posisinya.

Batu dekorasiyang bentuknya segi tiga tajam danmenghujam ke pintu, misalnya, dapat diubah bentuknya menjadibatu yang bulat.

Senjata tajam yangdipegang serdadu di depan pintu, arahsenjatanya bisa diubah mengarah kejalan raya.

Jika Bendanya di Luar Rumah

Masalah ini akan berbeda, apabila obyek yang menimbulkanpengaruh buruk berada di luar wilayahrumah yang bukan milik si pemilikrumah.

Tentu untuk membetulkannyaakan ada banyak masalah. Menghadapikasus seperti ini, menurut Feng Shuidianjurkan agar dilakukan kias-kiastertentu, seperti di bawah ini.

Baca Juga:Bagaimana Cara Meracik Garam untuk Membasmi Rumput Liar? Ini Langkahnya

Baca Juga:Tak Susah Mencegah Paparan Racun dari Pembersih Rumah, 5 Hal Ini Kuncinya!

  • Menggunakan cermin cembungdan cekung untuk menolak energi yangmenusuk ke rumah atau pintu.
  • Menggunakan “tirai” untukpenghalang seperti tanaman bambu, atau membuat dinding yang kokohsebagai penahan.
  • Memindahkan arah pintu dengantujuan menghindari berbagai energyyang mengancam.Penggunaan dan penempatan kiasdi atas dapat diatur melalui pendekatanarsitektur, agar model rumah tidakmenjadi kacau. Dengan demikian, keindahan bangunan tetap tampakapik dan kaidah Feng Shui pun dapatdipenuhi.
Cek berita seputar hunian dan inspirasi terkini di websitewww.ideaonline.co.id,Facebook IDEA Online,TikTok IDEAonline,Instagram @ideaonline,Instagram @tabloidrumah, danYoutube IDEA RUMAH.

#Rumahminimalis #Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork #Rumahtropis#ConsciousLivingIDEA #ConsciousLiving

(*)

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya