Ini Fakta Mengenai Kamar Bayi yang Jarang Diketahui, Ibu Muda Wajib Tahu!

Minggu, 20 November 2022 | 16:30
prophecyplat

Ilustrasi kamar bayi

IDEAonline - Jika IDEA Lovers sedang menanti kehadiran anggota keluarga baru, pasti ada banyak pertanyaan yang IDEA Lovers miliki mengenai kamar sang buah hati.

Kebanyakan orang merancang ruangan khusus untuk bayi mereka.

Terlebih, kita tentunya ingin bayi kita memiliki kamar yang paling nyaman dan aman.

Apabila IDEA Lovers masih memiliki banyak pertanyaan mengenai kamar bayi, siapa tahu pertanyaan IDEA Lovers akan terjawab dalam artikel yang dilansir dari decoist.com berikut ini.

Baca Juga: Dikasih Tau Jasa Pembersih, Ternyata Obat Kumur Miliki Manfaat Ajaib Buat Peralatan Rumah Jadi Kinclong Kembali, Apa Saja?

Kapan kita harus mulai menyiapkan kamar bayi?

Untuk berjaga-jaga jika bayi memutuskan untuk datang sedikit lebih awal dan sebelum kita mungkin merasa terlalu tidak nyaman, cobalah agar kamar bayi sepenuhnya siap pada saat sudah hamil 36 minggu.

Warna apa yang terbaik untuk kamar bayi?

Tidak ada aturan yang paling tepat mengenai warna apa yang terbaik untuk kamar bayi.

Namun, cobalah untuk mempertimbangkan getaran dan perasaan yang IDEA Lovers inginkan untuk kamar bayi IDEA Lovers.

Jika IDEA Lovers menginginkan ruangan yang tenang dan tenteram, sebaiknya gunakan warna netral atau terang.

Baca Juga: Aduhh.. Listrik Bengkak Lagi! Pahami 6 Penyebab Tagihan Membludak Saat Membekukan Makanan

Warna apa yang menenangkan untuk bayi?

Dalam golongan warna yang menenangkan, yang terbaik adalah abu-abu lembut, merah muda pucat, warna-warna earth tone yang netral, dan putih krem.

Ini akan memastikan bahwa kamar bayi adalah tempat yang damai dan tenang.

Haruskah kita membiarkan ruangan tetap gelap untuk tidur siang bayi?

Lingkungan yang gelap dan tenang dapat membantu mendorong bayi untuk tidur.

Namun, kita tidak harus mengecat kamar bayi dengan warna gelap.

Satu set gorden gelap yang bagus akan membantu mereka tidur di siang hari.

Cek berita seputar hunian dan inspirasi terkini di website www.ideaonline.co.id, Facebook IDEA Online, TikTok IDEAonline, Instagram @ideaonline, Instagram @tabloidrumah, dan Youtube IDEA RUMAH.

#Rumahminimalis #Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork #Rumahtropis #ConsciousLivingIDEA #ConsciousLiving

(*)

Tag

Editor : Maulina Kadiranti