Pantas Bisa Lepas Obat Dokter, Ternyata Ada Cara Turunkan Gula Darah dengan Modal Makan Jeruk, Apalagi Nih?

Sabtu, 31 Desember 2022 | 10:45
kompas

Cuma modal buah jeruk bisa bantu kontrol kadar gula darah

IDEAonline-Obat dokter bisa gak laku kalau semua tahu menurunkan gula darah cuma modal makan jeruk, begini caranya!

Kadar gula darah pada tubuh manusia sebenarnya tidak bisa ditentukan dengan satuan angka baku.

Pasalnya, kadar gula darah pada tubuh dapat berubah-ubah, tergantung pada kondisi, seperti sebelum atau sesudah mengonsumsi makanan tertentu.

Setelah mengonsumsi makanan tertentu, sistem pencernaan dalam tubuh akan memecah karbohidrat menjadi gula, yang kemudian akan diserap oleh aliran darah.

Zat gula atau glukosa dalam tubuh sendiri memiliki peranan penting, yaitu menjadi sumber energi yang berguna bagi metabolisme tubuh, yang akan dialirkan oleh darah menuju sel-sel tubuh.

Untuk mencapai tiap sel-sel dalam tubuh, zat gula membutuhkan insulin, yang dihasilkan oleh sebuah organ tubuh, yaitu pankreas.

Bagi IDEA lovers yang ingin menurunkan gula darah secara alami, bisa kok.

Mari kita simak ulasan lengkapnya bersama.

Cara Menurunkan Gula Darah

Para ibu rumah tangga pasti sangat mudah menemukan buah murah meriah ini.

Selain murah, khasiatnya benar-benar nyata dapat menurunkan kadar gula darah loh.

Perlu IDEA lovers coba, lima buah ini dipercaya efektif untuk menurunkan gula darah penderita diabetes.

Misalnya, alpukat yang menawarkan manfaat yang signifikan untuk pengaturan gula darah.

Bagi penderita pradiabetes, diabetes, atau kondisi lain yang memengaruhi gula darah, diet menjadi bagian utama dari menjaga kadar gula darah yang sehat.

Meski faktor-faktor, seperti berat badan, aktivitas, stres, dan genetika, juga berperan dalam pemeliharaan gula darah, melakukan diet sehat sangat penting untuk mengontrol gula darah.

Baca Juga: Bisa Awet Hingga Tahunan, Begini Cara Menyimpan Gula Pasir Biar Engga Bau Apek, Mudah Banget!

Baca Juga: Tak Perlu Takut Lagi DBD Menyerang Hunian, Ternyata Hanya Modal Gula Merah Nyamuk Langsung Masuk Perangkap!

Buah bisa menjadi menu diet. Apalagi, beberapa buah terbukti menurunkan gula darah penderita diabetes.

Sementara beberapa makanan bisa berkontribusi pada fluktuasi gula darah, yang lain bisa mengoptimalkan kontrol gula darah sambil meningkatkan kesehatan secara keseluruhan.

Berikut lima buah yang efektif untuk menurunkan gula darah penderita diabetes, melansir Healthline dan Medical News Today:

1. Buah Jeruk

Buah jeruk sangat mudah ditemukan di pasar.

Harga yang murah meriah bakalan bikin banyak ibu rumah tangga membelinya.

Menurut penelitian, jeruk dianggap buah glikemik rendah karena tidak memengaruhi gula darah sebanyak jenis buah lain, seperti semangka dan nanas.

Buah jeruk, seperti jeruk dan jeruk bali, dikemas dengan serat serta mengandung senyawa tanaman seperti naringenin, polifenol yang memiliki sifat antidiabetes yang kuat.

Makan jeruk utuh dapat membantu meningkatkan sensitivitas insulin, mengurangi HbA1c, dan melindungi terhadap perkembangan diabetes.

2. Mangga

Pertama, buah untuk menurunkan gula darah penderita diabetes adalah mangga.

Baca Juga: Perhatian! Hati-hati Anak Dehidrasi dan Kelebihan Gula, Ternyata Begini Cara Jaga Kesehatan Ginjal pada Anak

Baca Juga: Kasih Tau Pembantu Kulit Jeruk Jangan Dibuang, Minum Air Rebusan Ini Ternyata Baik untuk Tubuh, Kurangi Gula Darah Hingga Bakar Lemak!

kompas

Cuma modal buah mangga bisa bantu kontrol kadar gula darah

Mengonsumsi mangga bisa memberikan manfaat untuk mengurangi kadar gula darah pada orang dengan kelebihan berat badan atau obesitas.

Selain itu, daun mangga juga memiliki senyawa yang bermanfaat untuk mengurangi risiko diabetes, menurunkan berat badan, menurunkan kada gula dan darah, serta menurunkan kadar lemak dalam darah.

3. Alpukat

Buah untuk menurunkan gula darah penderita diabetes selanjutnya adalah alpukat.

Buah ini kaya akan lemak sehat, serat, vitamin, dan mineral, dan menambahkannya ke makanan telah terbukti mengontrol kadar gula darah.

Sejumlah penelitian menemukan, alpukat dapat membantu mengurangi kadar gula darah dan melindungi terhadap perkembangan sindrom metabolik, yang merupakan sekelompok kondisi, termasuk tekanan darah tinggi dan gula darah tinggi, yang meningkatkan risiko penyakit kronis.

Namun, perlu diingat bahwa banyak penelitian yang telah menyelidiki efek asupan alpukat pada kadar gula darah didanai oleh Hass Avocado Board, yang bisa memengaruhi aspek penelitian.

4.Apel

Baca Juga: Perhatian! Hati-hati Anak Dehidrasi dan Kelebihan Gula, Ternyata Begini Cara Jaga Kesehatan Ginjal pada Anak

Baca Juga: Gaya ala Emily In Paris Ternyata Enggak Susah untuk Dituangkan ke Interior, Ini Kuncinya..

Apel mengandung serat larut dan senyawa tanaman, termasuk quercetin, asam klorogenat, dan asam galat, yang semuanya bisa membantu mengurangi gula darah dan melindungi dari diabetes.

Meskipun total konsumsi buah telah terbukti mengurangi risiko diabetes, makan buah-buahan tertentu, termasuk apel, mungkin sangat bermanfaat untuk menurunkan gula darah dan mengurangi risiko diabetes.

Sebuah studi yang mencakup data dari lebih dari 187.000 orang menemukan, asupan buah-buahan tertentu yang lebih tinggi, terutama blueberry, anggur, dan apel, dikaitkan dengan risiko diabetes tipe 2 yang jauh lebih rendah.

Selanjutnya, sebuah penelitian pada 18 wanita menunjukkan, makan apel 30 menit sebelum makan nasi secara signifikan mengurangi gula darah setelah makan, dibandingkan dengan makan nasi saja.

5. Berry

Buah untuk menurunkan gula darah lainnya adalah berrry.

Sejumlah penelitian telah menghubungkan asupan berry dengan peningkatan kontrol gula darah.

Buah ini sarat dengan serat, vitamin, mineral, dan antioksidan, dan pilihan yang sangat baik untuk orang-orang dengan masalah manajemen gula darah.

Sebuah studi tahun 2019 menemukan, makan 2 cangkir (250 gram) raspberry merah dengan makanan tinggi karbohidrat secara signifikan mengurangi insulin pasca makan dan gula darah pada orang dewasa dengan pradiabetes, dibandingkan dengan kelompok kontrol.

Selain raspberry, penelitian menunjukkan, stroberi, blueberry, dan blackberry dapat bermanfaat bagi manajemen gula darah dengan meningkatkan sensitivitas insulin dan meningkatkan pembersihan glukosa dari darah.

Itulah, lima buah untuk menurunkan gula darah penderita diabetes.

Jadikan buah ini menjadi cemilan sehat IDEA lovers.

Cek berita seputar hunian dan inspirasi terkini di websitewww.ideaonline.co.id,Facebook IDEA Online,TikTok IDEAonline,Instagram @ideaonline,Instagram @tabloidrumah, danYoutube IDEA RUMAH.

#Rumahminimalis #Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork #Rumahtropis #ConsciousLivingIDEA #ConsciousLiving

(*)

Artikel telah ditayangkan di momsmoney.id dengan judul,Inilah 5 Buah yang Efektif untuk Menurunkan Gula Darah Penderita Diabetes

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya