Lombok Charity Ride 2024 Berhasil Kumpulkan Dana Pendidikan Rp 425 Juta

Selasa, 04 Juni 2024 | 13:27
DOK. Istimewa

Atlet Legendaris Sepeda Indonesia, Kumpulkan Rp 400 Juta untuk Pendidikan Indonesia dengan Gowes 1.500 km

IDEAOnline- Lombok Charity Ride 2024 resmi digelar selama delapan hari, yakni pada 24 Mei 2024 hingga 1 Juni 2024.

Kegiatan amal ini digelar oleh komunitas Sepeda Green Fly bersama organsasi non-profit yang mendukung pengembangan pendidikan di Indonesia, IOA.

Agenda dimulai dengan pelepasan 19 pesepeda di OCBC Tower, Jakarta Selatan dan berakhir di Kantor Bupati Lombok Utara.

Ke-19 pesepeda ini akan menempuh jarak 1.500 km dengan delapan rute, yakni Jakarta-Cirebon-Ajibarang-Kebumen-Daerah Istimewa Yogyakarta-Sragen-Pasuruan-Banyuwangi-Pelabuhan Ketapang-Pelabuhan Gilimanuk-Padang Bai-Pelabuhan Senggigi-Lombok Utara.

Ketua Panitia Lombok Charity Ride 2024 Adrie Evril menjelaskan, kegiatan penggalangan dana ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia.

melalui pelatihan 1.500 guru dan kepala sekolah dasar di Lombok Utara.

"Kami ingin menggaungkan pentingnya kebangkitan pendidikan yang berkualitas, ekonomi yang kuat, dan pariwisata kelas dunia di Lombok Utara," papar Andre dikutip dari rilis resmi, Selasa (4/6/2024).

Agenda Lombok Charity Ride 2024 mendapat banyak perhatian lantaran diikuti oleh mantan atlet sepeda Indonesia, Nurhayati. Perempuan bergelar "Ratu SEA Games 1997" menunjukkan semangatnya dengan memimpin perjalanan ini.

Tak sendirian, ia juga ikut didampingi oleh sang suami Henry Setiawan yang juga seorang legenda balap sepeda. Nurhayati mengaku tergerak untuk ikut serta karena tujuan mulia acara ini.

"Menaklukkan 1.500 km tidak mudah, tapi saya merasa mampu karena tujuan mulia ini dan dukungan dari semua pihak," ujar Nurhayati.

Berbeda dengan Nurhayati, Henry Setiawan telah bergabung lebih dahulu sebagai official di 2023.

Tahun ini, ia berperan sebagai road captain dan team management yang bertanggung jawab atas strategi, pengaturan tenaga, istirahat, dan mental para peserta selama perjalanan.

Baca Juga: Pengesahan Dokumen Digital Semakin Mudah dengan Integrasi API Tanda Tangan

Selain didukung oleh organisasi dan mantan atlet, merek sepeda asal Indonesia Polygon Bikes juga turut mendukung kegiatan Lombok Charity Ride 2024.

Brand Marketing Polygon Bikes Veronica Vivin berhara, acara ini dapat menginspirasi lebih banyak orang untuk berkontribusi bagi Indonesia.

“Semoga gowes amal ini bisa berdampak baik, tidak hanya di Lombok Utara, tetapi juga bisa menginspirasi lebih banyak lagi individu untuk mulai berkontribusi, walau mungkin terlihat kecil, untuk Indonesia,” ujar Veronica.

Hingga artikel ini ditulis, dana yang terkumpul dari kegiatan ini telah mencapai Rp 425 juta. Penggalangan dana rencananya akan terus dibuka hingga akhir Juni 2024.

Dana tersebut akan digunakan untuk mendukung program Lombok Bangkit yang memberikan pelatihan guru dan kepala sekolah dasar di Lombok Utara.

Direktur Eksekutif IOA Tanti Sugiharti Singgih mengatakan, IOA telah memberikan pelatihan kepada 1.200 guru.

Baca Juga: Daftar Door Prize dari Edisi Koleksi Terbatas Cergam Terbaik Keluarga Bobo Senilai Ratusan Juta Rupiah

“Saat ini, jumlah guru yang sudah kami latih sebanyak kurang lebih 1.200 orang dan akan kami tuntaskan sebanyak 1500 orang di tahun ini. Sumbangan dan dukungan dalam bentuk apapun akan kami kelola secara bijaksana dan transparan,” jelas Tanti.

Bupati Lombok Utara H Djohan Sjamsu mengapresiasi inisiatif Green Fly dan IOA serta berharap acara ini dapat menjadi contoh bagi komunitas lain dalam mendukung pembangunan daerah.

Ia berkeyakinan, dengan sinergi semua pihak, maka setiap persoalan akan bisa diperbaiki dan diselesaikan.

Ia juga berharap, misi-misi sosial lain akan muncul dalam jangka panjang untuk membantu daerah-daerah yang baru berkembang untuk terus memperbaiki ketertinggalannya.

“Saya mengapresiasi kepada seluruh pihak terkait terutama IOA yang telah bekerjasama dan berkolaborasi untuk memprakarsai dan untuk membangun Lombok Utara lebih baik sehingga dalam event Lombok Charity Ride sukses digelar,” ucapnya.

Editor : Yussy Maulia