Yuk Intip 5 Inspirasi Desain Kolam Renang Minimalis yang Keren Banget!

Kamis, 18 Oktober 2018 | 13:20
kolase ideaonline

Yuk Intip 5 Inspirasi Desain Kolam Renang Minimalis yang Keren Banget!

IDEAonline -Renang merupakan salah satu olahraga yang hampir digemari semua orang dari semua usia.

Baik anak-anak, remaja, orang dewasa, maupun orang tua menyukai olahraga satu ini.

Sayangnya, tidak semua rumah memiliki kolam renang, sehingga mau tidak mau IDEA Lovers harus menggunakan kolam renang umum.

Biasanya orang tidak mau membuat kolam renang di rumah karena tidak memiliki lahan yang luas.

Padahal kolam renang di rumah bisa dibuat dengan ukruan yang tidak terlalu besar.

Baca Juga : Inspirasi Desain Rumah ala Jepang dan Skandinavia, Tak Banyak Dekorasi

Meskipun ukurannya tidak terlalu besar, yang penting cukup untuk berenang dari ujung ke ujung selama beberapa kali.

Meskipun memiliki ukuran yang tidak terlalu besar, bukan berarti desain kolam renang rumah terlihat biasa saja.

IDEA Loversbisa mendesainnya agar terlihat keren.

Berikut ini 5 inspirasi desain kolam renang minimalisyang keren banget!

1.Desain Kolam Renang IS House

Nurdin, Muhamad If

Yuk Intip 5 Inspirasi Desain Kolam Renang Minimalis yang Keren Banget!

Inspirasi desain kolam renang ini berasal dari IS House di Jakarta karya MINT-DS.

Meskipun kolam renang rumah hanya berukuran kecil dengan bentuk persegi panjang, tetapi dekorasi di sekitar kolam renang dapat dimaksimalkan dengan berbagai cara.

Baca Juga : Contek 4 Inspirasi Desain Kamar Kos-kosan, Tidur Sekamar Berdua

Salah satunya adalah permainan desain pada salah satu dinding di samping kolam renang seperti yang dilakukan MINT-DS.

2.Desain Kolam Renang Taman Cilandak House

Adria

Yuk Intip 5 Inspirasi Desain Kolam Renang Minimalis yang Keren Banget!

Inspirasi desain kolam renang ini merupakan karya Adria Yurike Architects.

Agar kolam renang rumah tidak terkesan gelap pada malam hari, IDEA Lovers dapat mencoba bermain-main dengan desain lampu kolam renang.

Baca Juga : The Peak, Inspirasi Desain Rumah Mungil yang Ramah Lingkungan

Contohnya desain lampu kolam renang seperti Taman Cilandak House yang memberikan kesan romantis di sekitar kolam.

3. Desain Kolam Renang Selat House

Arsitag

Yuk Intip 5 Inspirasi Desain Kolam Renang Minimalis yang Keren Banget!

Inspirasi desain kolam renang Selat House di Surabaya ini merupakan karya Das Quadrat.

JikaIDEA Lovers malas berenang pada siang hari karena panas, tetapi tidak memungkinkan untuk memiliki kolam renang indoor di rumah, tak usah khawatir!

Baca Juga : Intip Inspirasi Desain Taman Indoor Ukuran 2.8m×3.2m Milik @ickajulya

IDEA Lovers dapat mendesain kolam renang semi beratap seperti kolam renang hasil desain Das Quadrat ini.

4. Desain Kolam Renang Vanishing Villa

Arsitag

Yuk Intip 5 Inspirasi Desain Kolam Renang Minimalis yang Keren Banget!

Inspirasi desain kolam renang Vanishing Villa di Bali ini merupakan karya Agung Budi Raharsa.

Villa memang menjadi tempat untukIDEA Lovers bersantai atau berlibur.

Oleh karena itu, kolam renang harus didesain secantik mungkin.

Baca Juga : Jimin BTS Berzodiak Libra, Ini Inspirasi Ide Desain Ruang untuk Libra!

Salah satu contohnya yaitu infinity swimming pool dengan pemandangan tebing yang luar biasa pada Vanishing Villa di Bali.

5. Desain Kolam Renang Asuri Villa

Rumah dengan ukuran yang mungil juga tetap dapat memiliki kolam renang.

IDEA Loversbisa membangun kolam renang berukuran kecil pada halaman belakang rumah yang tidak terlalu luas.

Baca Juga : Inspirasi Desain Dapur Industrial ala @damaricha, Menyatu dengan Taman

Coba saja perhatikan desain kolam renang Asuri Villakarya Made Dharmendra Architect ini. (*)

Editor : Pipit

Baca Lainnya