Follow Us

Intip Kemolekan Candi Gedong Songo, Bangunan Eksotis yang Berbalut Misteri

Hikmah - Selasa, 11 Desember 2018 | 14:20
Intip Kemolekan Candi Gedong Songo, Bangunan Eksotis yang Berbalut Misteri

Candi ini diketemukan oleh Raffles pada tahun 1804 dan merupakan peninggalan budaya Hindu dari zaman Wangsa Syailendra abad ke-9 (tahun 927 masehi).

Candi ini memiliki persamaan dengan kompleks Candi Dieng di Wonosobo.

Candi ini terletak pada ketinggian sekitar 1.200 m di atas permukaan laut sehingga suhu udara cukup dingin.

Bangunan Candi Gedong Songo ini memiliki ciri khas arsitektur candi langgam Jawa Tengah, yakni dengan atap berundak-undak, terdapat kalamakara pada bagian relung pintu, serta mempunyai ruang utama di tengah bangunan.

Candi Gedong Songo mempunyai tiga bagian, yaitu kaki, tubuh, dan atap bangunan.

Baca Juga : Tahun Baru Tiba! Yuk Bersihkan Sofa di Ruang Tamu Sesuai Jenisnya

Sesuai namanya, Candi ini awalnya terdiri dari 9 kompleks bangunan.

Namun, jika kamu berkunjung ke sana, maka hanya akan 5 candi yang terlihat.

Sementara, empat lainnya hanya berupa puing atau pondasi saja yang tersebar sampai ke Puncak Gunung Ungaran.

Keberadaan keempatnya pun masih menyisakan banyak cerita dan misteri yang belum terpecahkan.

Pada area Candi Gedong I, kamu akan melihat sebuah bangunan eksotis kecil dengan altar yang luas.

Konon, altar ini berfungsi sebagai tempat peribadatan banyak orang.

Editor : iDEA

Baca Lainnya

Latest